Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Kota Jakarta Barat (Pemkot Jakbar) menerjunkan 620 personel yang berasal dari Suku Dinas (Sudin) Sumber Daya Air dan Sudin Lingkungan Hidup pada malam pergantian tahun untuk memastikan setiap sudut kota dalam kondisi bersih.
"Kami bagi menjadi dua sif yakni sore sampai pukul 24.00 WIB dan malam pukul 24.00 WIB sampai pagi untuk memastikan tidak ada sampah yang tertinggal," kata Kepala Sudin Lingkungan Hidup Jakbar Achmad Hariadi di Jakarta, Jumat.
Sebagian besar personel, kata Hariadi, akan ditempatkan pada sif sore sampai malam untuk itu akan dibantu petugas dari penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU) tingkat kelurahan dan kecamatan.
"Sebanyak 60 persen dari kekuatan yang ada akan di tempatkan pada sore hingga malam. Kita dibantu petugas PPSU kelurahan dan kecamatan," kata Hariadi.
Lebih lanjut, kata Hariadi, juga disiapkan armada pengangkut dan pembersih sebanyak 33 unit.
"Kita punya penyapu jalan (road sweeper) delapan unit, truk jungkit 20 unit, dan bus toilet sebanyak lima unit," kata Hariadi.
Hariadi menambahkan terdapat tiga titik yang menjadi fokus penanganan sampah di Jakarta Barat.
"Pertama di Kota Tua, terus di kantor wali kota, kemudian di kawasan Sentra Primer Barat (SPB)," kata Hariadi.
Hariadi meminta masyarakat untuk ikut bertanggung jawab menjaga kebersihan dengan membuang sampah pada tempat yang sudah disediakan pada malam tahun baru.
Sebelumnya, terdapat 12,8 ton sampah dihasilkan pada pergantian tahun 2022 ke 2023. Sampah tersebut dihasilkan pada Sabtu (31/12/2022) dan Minggu (1/1/2023).
Baca juga: DLH DKI minta pengelola gedung buka akses toilet saat malam tahun baru
Baca juga: Akibat bakar sampah, delapan rumah kontrakan di Pondok Kelapa ludes
Baca juga: Legislator dukung retribusi kebersihan agar Jakarta bebas sampah
Jakbar terjunkan 620 personel untuk tangani sampah pada tahun baru
29 Desember 2023 16:40 WIB
Ilustrasi petugas membersihkan Gang Royal, Tambora, Jakarta Barat usai ditertibkan pada Selasa (16/10/2023). ANTARA/Risky Syukur
Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2023
Tags: