Ledakan terjadi di Vihara Ekayana Jakarta Barat
4 Agustus 2013 23:56 WIB
Personel Gegana berjaga di sekitar TKP ledakan bom di Vihara Ekayana Graha Tanjung Duren, Jakarta, Minggu (4/8) malam. Ledakan yang diduga bom rakitan tersebut melukai sejumlah jemaat yang berada di tempat itu. (ANTARA FOTO/Wahyu Putro A)
Jakarta (ANTARA News) - Peristiwa ledakan terjadi di Vihara Ekayana Jalan Mangga II/8 RT 08/08 Kelurahaan Duri Kepa, Jakarta Barat, Minggu, sekitar pukul 19.01 WIB.
Berdasarkan informasi yang diterima ANTARA di Jakarta, Minggu, ledakan terjadi dua kali diduga di tempat yang terpisah. Ledakan pertama terjadi di pintu masuk kebaktian.
Peristiwa ledakan tersebut diinformasikan menimbulkan tiga orang korban luka, yakni Elisa mengalami luka pada telinga, Rice menderita luka ringan pada tangan dan Ling Ling terluka pada telinga.
Hingga saat ini, pihak kepolisian belum memberikan keterangan resmi terkait peristiwa ledakan tersebut. (T014*G006/KWR)
Berdasarkan informasi yang diterima ANTARA di Jakarta, Minggu, ledakan terjadi dua kali diduga di tempat yang terpisah. Ledakan pertama terjadi di pintu masuk kebaktian.
Peristiwa ledakan tersebut diinformasikan menimbulkan tiga orang korban luka, yakni Elisa mengalami luka pada telinga, Rice menderita luka ringan pada tangan dan Ling Ling terluka pada telinga.
Hingga saat ini, pihak kepolisian belum memberikan keterangan resmi terkait peristiwa ledakan tersebut. (T014*G006/KWR)
Pewarta: Taufik Ridwan
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013
Tags: