Kudus (ANTARA News) - Seorang pengendara motor tewas dalam kecelakaan lalu lintas di Jalan Kudus-Pati KM5, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Rabu pagi.
Menurut saksi mata, Masrukin, kecelakaan yang menewaskan Farid Al Badawi (22) warga Jekulo, Kudus itu terjadi sekitar pukul 08.10 WIB.
Korban meninggal di tempat kejadian dengan luka serius pada kepala dan perut. Ia juga sempat terseret hingga 25 meter.
Saudara korban, Noor Azis, yang ketika itu berkendara beriringan, menceritakan bahwa Farid yang mengendarai motor bernomor polisi K 3012 DH jatuh setelah tersenggol kendaraan lain yang mendahului truk dari kiri.
"Mobil yang belum diketahui jenisnya itu, sempat menyenggol sepeda motor korban, sehingga terjatuh dan korban terlindas roda truk gandeng," ujarnya.
Sopir truk gandeng, Nanang Kosim, warga Desa Demang Harjo, Tegal, mengaku tidak mengetahui kejadian tersebut secara persis.
Kanit Laka Lantas Polres Kudus, Iptu Bambang Sutaryo, mengatakan,"Jenazah korban saat ini dibawa ke rumah sakit."
Petugas masih melakukan penyidikan lebih lanjut terhadap kejadian itu, termasuk meminta keterangan dari sejumlah saksi.
Berdasarkan hasil olah tempat kejadian sementara, kata dia, korban memang sempat disenggol kendaraan bermotor yang belum diketahui jenis dan identitas pengemudinya, sehingga korban terjatuh dan terlindas roda truk gandeng.
Akibat kecelakaan tersebut, arus lalu lintas dari arah Semarang maupun Surabaya sempat tersendat.
Pengendara motor tewas dalam kecelakaan di Kudus
31 Juli 2013 13:24 WIB
Ilustrasi Kecelakaan Motor (ANTARA News/Handry Musa)
Pewarta: Akhmad Nazaruddin Lathif
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013
Tags: