Jakarta (ANTARA News) - Wakil Ketua Komisi I DPR Agus Gumiwang Kartasasmita meminta Presiden Susilo Bambang Yudhoyono melobi negara-negara Islam (OKI) agar membantu menyelesaikan masalah di Mesir.
"Itu sangat baik. Kalau Indonesia negara yang berpengaruh dan dihormati oleh negara OKI lainnya bisa mengambil inisiatif di OKI, itu lebih bagus," kata Agus di Jakarta, Rabu.
Dia yakin jika Indonesia sendirian membantu Mesir, termasuk dengan mengirimkan uturan khusus ke sana, maka tidak akan berhasil. Dan itu ada konsekuensi politiknya.
"Tapi kalau kita berupaya mengikutkan banyak pihak seperti mengikutsertakan negara-negara yang tergabung dalam OKI, itu jauh lebih baik," kata Agus.
Uniknya Agus meragukan komitmen OKI karena jika melihat kejadian yang menimpa Suriah beberapa waktu lalu, negara-negara Islam tak berbuat apa-apa membantu Suriah.
"Konsep mendorong negara-negara OKI merupakan upaya guna mencari solusi bagi Mesir sangat baik. Tapi apakah negara-negara OKI mempunyai political will, belum tentu juga," kata politisi Golkar itu.
Kendati begitu mengajak negara-negara Islam akan jauh lebih baik dibandingkan meminta bantuan Perserikatan Bangsa-Bangsa, demikian Agus.
DPR minta Presiden lobi OKI bantu Mesir
31 Juli 2013 12:12 WIB
Pendukung Presiden terguling Mohamed Mursi menyerukan slogan di depan masjid Raba El-Adwiya di Kairo (REUTERS/Mohamed Abd )
Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013
Tags: