Jayapura (ANTARA) - Satgas Yonif 330 Tri Dharma memberikan kado natal berupa fasilitas mandi cuci kakus (MCK) dan ruang ganti pendeta kepada Gereja Bazemba di Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah, Minggu (10/12).

Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) 330 Mayor Inf Dedy Pungky Irawanto dalam siaran pers di Jayapura, Rabu, mengatakan kegiatan tersebut juga masuk dalam rangka menyambut perayaan Natal 2023.

“Ini kado natal kami bagi jemaat di Kampung Bazemba agar tetap menjaga pola hidup bersih di manapun berada,” katanya.

Menurut Dedy, pembangunan tersebut merupakan permintaan dari para jemaat Gereja Bazemba sehingga pihaknya memutuskan untuk membuat MCK dan ruang ganti bagi pendeta.

“Kami berpesan dengan adanya fasilitas yang telah dibangun ini agar dijaga dan dirawat,” ujarnya.

Dia menjelaskan pembangunan tersebut juga merupakan bentuk kepedulian Satgas Yonif 300 Tri Dharma kepada masyarakat khususnya yang berada di wilayah teritorial.

“Ini bentuk kepedulian kami kepada masyarakat sekitar agar dapat hidup sehat baik di rumah maupun di tempat ibadah,”katanya lagi.

Sementara itu, Gembala Gereja Bazemba Pdt Yacob Sondegau mengatakan pihaknya berterima kasih karena telah memberikan fasilitas umum yang sangat dibutuhkan.

"Terimakasih Satgas Yonif 330 yang sudah peduli dan selalu bantu kami warga kampung Bazemba,” katanya.
​​​​​​