Teheran (ANTARA News) - Presiden Iran Mahmud Ahmadinejad pada Sabtu mengatakan bahwa Republik Islam Iran menekankan pentingnya perluasan hubungan dan kerja sama dengan negara-negara Afrika.

Di antara negara-negara Afrika, Djibouti sangat penting bagi Iran, katanya.

Presiden Ahmadinejad membuat pernyataan itu dalam pertemuan dengan Duta Besar Djibouti yang baru untuk Teheran Muhammed Dahr Harsi.

Duta besar baru, untuk bagiannya mengucapkan terima kasih kepada presiden Iran untuk pesan kepada pemerintah dan bangsa Djibouti guna mengupayakan perluasan hubungan bilateral.

Mengacu pada hubungan konsolidasi dan persaudaraan antara kedua negara, dia mengungkapkan harapan untuk menyaksikan perluasan hubungan dan kerja sama sesuai dengan kepentingan kedua negara.

Duta besar baru saat menyampaikan surat kepercayaannya kepada Presiden Ahmadinejad, memuji upaya yang dilakukan oleh Republik Islam Iran untuk perluasan habis-habisan hubungan antara kedua negara.

Dia juga menghargai bantuan yang diberikan oleh Republik Islam Iran untuk memperluas dan memperkuat hubungan dengan negara-negara Afrika serta Muslim dunia, demikian OANA.
(H-AK)