Kriminal sepekan, kasus tewasnya bapak dan anak di Koja hingga tawuran
20 November 2023 04:49 WIB
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (13/11/2023). (ANTARA/Ilham Kausar/aa.)
Jakarta (ANTARA) - Peristiwa kriminal terjadi di wilayah DKI Jakarta selama sepekan terakhir mulai dari polisi mengungkap temuan baru dalam kasus tewasnya seorang bapak dan anak kandungnya di dalam rumah di Koja, Jakarta Utara, hingga tawuran di Johar Baru. Selain itu, terdapat berita kriminal lainnya yang menarik untuk disimak pada pagi ini. Berikut rangkumannya:
1. Polisi ungkap temuan baru dalam kasus tewasnya bapak dan anak di Koja
Polisi mengungkap temuan baru dalam kasus tewasnya seorang bapak berinisial HR (50) dan anak kandungnya AQ (2) di dalam rumah di Koja, Jakarta Utara pada Sabtu (28/10).
Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Gidion Arif Setyawan mengatakan bahwa bercak darah yang tertinggal di tubuh istri korban berinisial NH (31) merupakan darah milik HR yang diduga menempel saat NH mengangkat jasad suaminya dari kamar mandi.
Baca berita selengkapnya di sini
2. Ratusan laporan penipuan penjualan tiket Coldplay diselidiki polisi
Polisi menyelidiki ratusan laporan penipuan penjualan tiket konser Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, Rabu malam.
"Saat ini masih dilakukan penyelidikan dan penyidikan, maupun upaya lainnya agar yang bersangkutan bisa mengembalikan uang tiket, apabila memang tidak dapat," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro saat dikonfirmasi di Jakarta, Rabu.
Baca berita selengkapnya di sini
3. KJP pelajar yang tawuran di Johar Baru terancam dicabut
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan, Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus pelajar yang terlibat tawuran di Kampung Rawa, Johar Baru, Jakarta Pusat, terancam dicabut.
"Lagi proses pengecekan (pelajar yang menerima KJP Plus). Ya, kan pelajar bawa senjata tajam, tawuran, itu kan sudah melanggar aturan, ditangkap lagi sama pak polisi dan diproses," kata Heru di Gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa.
Baca berita selengkapnya di sini
4. Belasan pelaku tawuran di Johar Baru dihukum mencuci kaki orang tua
Belasan pelaku tawuran di kawasan Johar Baru, Jakarta Pusat yang masih berstatus pelajar dihukum pihak kepolisian dengan cara unik, yakni mencuci kaki para orang tua mereka.
"Aksi cuci kaki kita pakai sebagai adat ketimuran, biar pelaku insaf, sadar, ada orang tuanya yang melahirkan dan membesarkan dia sehingga dia akan berbakti kepada orang tuanya," kata Wakil Kapolsek Johar Baru, AKP Sarjana di Kantor Polsek Johar Baru, Jakarta Pusat, Senin.
Baca berita selengkapnya di sini
5. Polda Metro Jaya segera tetapkan tersangka pemerasan oleh pimpinan KPK
Polda Metro Jaya segera menetapkan tersangka kasus dugaan pemerasan oleh pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.
"Ya, nanti dari tim kami, ya, mungkin sesegera saja," kata Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto saat ditemui di Polda Metro Jaya, Senin.
Baca berita selengkapnya di sini
1. Polisi ungkap temuan baru dalam kasus tewasnya bapak dan anak di Koja
Polisi mengungkap temuan baru dalam kasus tewasnya seorang bapak berinisial HR (50) dan anak kandungnya AQ (2) di dalam rumah di Koja, Jakarta Utara pada Sabtu (28/10).
Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Gidion Arif Setyawan mengatakan bahwa bercak darah yang tertinggal di tubuh istri korban berinisial NH (31) merupakan darah milik HR yang diduga menempel saat NH mengangkat jasad suaminya dari kamar mandi.
Baca berita selengkapnya di sini
2. Ratusan laporan penipuan penjualan tiket Coldplay diselidiki polisi
Polisi menyelidiki ratusan laporan penipuan penjualan tiket konser Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, Rabu malam.
"Saat ini masih dilakukan penyelidikan dan penyidikan, maupun upaya lainnya agar yang bersangkutan bisa mengembalikan uang tiket, apabila memang tidak dapat," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro saat dikonfirmasi di Jakarta, Rabu.
Baca berita selengkapnya di sini
3. KJP pelajar yang tawuran di Johar Baru terancam dicabut
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan, Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus pelajar yang terlibat tawuran di Kampung Rawa, Johar Baru, Jakarta Pusat, terancam dicabut.
"Lagi proses pengecekan (pelajar yang menerima KJP Plus). Ya, kan pelajar bawa senjata tajam, tawuran, itu kan sudah melanggar aturan, ditangkap lagi sama pak polisi dan diproses," kata Heru di Gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa.
Baca berita selengkapnya di sini
4. Belasan pelaku tawuran di Johar Baru dihukum mencuci kaki orang tua
Belasan pelaku tawuran di kawasan Johar Baru, Jakarta Pusat yang masih berstatus pelajar dihukum pihak kepolisian dengan cara unik, yakni mencuci kaki para orang tua mereka.
"Aksi cuci kaki kita pakai sebagai adat ketimuran, biar pelaku insaf, sadar, ada orang tuanya yang melahirkan dan membesarkan dia sehingga dia akan berbakti kepada orang tuanya," kata Wakil Kapolsek Johar Baru, AKP Sarjana di Kantor Polsek Johar Baru, Jakarta Pusat, Senin.
Baca berita selengkapnya di sini
5. Polda Metro Jaya segera tetapkan tersangka pemerasan oleh pimpinan KPK
Polda Metro Jaya segera menetapkan tersangka kasus dugaan pemerasan oleh pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.
"Ya, nanti dari tim kami, ya, mungkin sesegera saja," kata Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto saat ditemui di Polda Metro Jaya, Senin.
Baca berita selengkapnya di sini
Pewarta: Siti Nurhaliza
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2023
Tags: