Barcelona (ANTARA News) - Juara dunia MotoGP pebalap Yamaha Jorge Lorenzo telah menjalani operasi di Spanyol menyusul tabrakan keras di Grand Prix Belanda saat latihan pada Kamis waktu setempat.
Tim mengatakan, Jumat, pebalap asal Mallorca itu telah menjalani operasi selama dua jam di Barcelona untuk memperbaiki tulang rawan kaki kiri yang remuk.
"Ini operasi yang mengkhawatirkan, tapi sukses," kata dokter Michele Zasa seperti dikutip Reuters.
"Kami memasang sebuah plat titanium dan delapan skrup untuk menyatukan pecahan-pecahan tulang rawan," tambahnya.
Tim manajer Wilco Zeelenberg mengatakan bahwa pebalap itu dibawa ke Barcelona dari Assen untuk dioperasi yang dimulai pada jam 2 dini hari waktu setempat.
Pebalap Spanyol yang sedang dalam kecepatan lebih dari 200km/jam saat slip itu, terpaut tujuh poin dari pebalap rekan senegaranya dan pimpinan kejuaraan Dani Pedrosa.
TT Belanda adalah Grand Prix ketujuh dari 18 Grand Prix yang diagendakan dalam kejuaraan.
(Uu.A020/A016)
Jorge Lorenzo dioperasi di Spanyol
28 Juni 2013 17:32 WIB
Jorge Lorenzo (FOTO ANTARA/Widodo S. Jusuf)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013
Tags: