Jakarta (ANTARA News) - Permintaan lemari es (kulkas) biasanya naik menjelang bulan Ramadhan atau puasa hingga Lebaran, seiring dengan peningkatan kebutuhan tempat penyimpanan untuk menjaga makanan tetap segar.
"Tahun-tahun lalu permintaan lemari es menjelang puasa dan lebaran naik sekitar 20--25 persen," kata GM Pemasaran Produk PT Sharp Electronics Indonesia (SEID), Herdiana A Pisceria, di Jakarta, Rabu.
Namun tahun ini ia belum bisa memastikan apakah masih terjadi pertumbuhan permintaan yang sama terhadap lemari es menjelang bulan puasa yang akan dimulai pada awal Juli ini. Ia khawatir ada pengaruh terhadap permintaan lemari es jelang puasa, karena ada kenaikan harga BBM belum lama ini.
Herdiana mengatakan biasanya satu bulan sebelum bulan puasa sampai lebaran permintaan lemari es terus meningkat, sehingga produsen sekaligus pemasar seperti Sharp meningkatkan pasokan barang baik produk lama maupun baru ke para dealer dan distributor.
Untuk tetap menggerakan permintaan, SEID sengaja meluncurkan produk terbaru kulkas dua pintu seri New Samurai dan Papillon, yang telah siap dipasarkan pada akhir Juni ini.
Herdiana memperkirakan permintaan lemari es di Indonesia akan menembus angka 4,5 juta unit sampai akhir tahun atau tumbuh sekitar 21 persen dibandingkan tahun lalu yang mencapai sekitar 3,7 juta unit.
"Selama lima tahun terakhir permintaan lemari es tumbuh luar biasa," ujar Manager Produk SEID Andrew P Gultom menambahkan.
Menurut dia, sejak 2009 sampai pertengahan tahun ini, rata-rata permintaan lemari es satu pintu tumbuh 26 persen dan permintaan lemari es dua pintu tumbuh 27 persen.
"Sebagian besar atau lebih dari 80 persen permintaan lemari es dengan kapasitas di bawah 300 liter," ujarnya. (*)
Permintaan lemari es biasanya naik jelang Ramadhan
26 Juni 2013 21:11 WIB
ILUSTRASI-Lemari es (kulkas). (FOTO ANTARA/M Agung Rajasa)
Pewarta: Risbiani Fardaniah
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013
Tags: