Menag ajak masyarakat shalat gaib untuk Palestina
5 November 2023 11:11 WIB
Suasana dalam pelaksanaan "Aksi Akbar Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina" di Monas, Jakarta Pusat, Minggu (5/11/2023) pagi. (ANTARA/Anita Permata Dewi)
Jakarta (ANTARA) - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas mengajak seluruh masyarakat Indonesia bersama-sama melakukan shalat gaib untuk mendoakan para warga sipil Palestina yang mati syahid akibat serangan militer Israel.
"Saya hanya ingin mengajak bapak dan ibu sekalian, semua saudara-saudara saya untuk bersama-sama melakukan shalat gaib untuk para syahid yang menjadi korban Israel, yang menjadi korban agresi Israel," kata Yaqut Cholil Qoumas saat berorasi di panggung "Aksi Akbar Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina" di Monas, Jakarta Pusat, Minggu pagi.
Baca juga: Massa aksi bela Palestina penuhi kawasan Monas
Menag juga mendoakan agar Bangsa Palestina segera mendapatkan kemerdekaan, keadilan, dan kedamaian.
"Kita semua berkumpul di sini karena kita mencintai Bangsa Palestina, karena kita mencintai rakyat Palestina," kata Menag Yaqut disambut riuh massa yang memadati tempat kegiatan.
Selain Menag Yaqut, terdapat juga sejumlah pejabat negara yang hadir dalam Aksi Damai Bela Palestina itu, di antaranya Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy, dan Ketua DPR RI Puan Maharani.
Baca juga: Menko PMK: Masyarakat tidak perlu ragu dengan sikap pemerintah atas Palestina
Hadir juga mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, dan Ketua Prakarsa Persahabatan Indonesia-Palestina Din Syamsudin.
Ribuan massa memenuhi kawasan Monas untuk mengikuti Aksi Akbar Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina sejak Minggu pagi.
Massa yang sebagian besar mengenakan baju putih mulai memadati Monas pukul 06.00 WIB.
Baca juga: Menlu bacakan puisi terkait miris hatinya lihat agresi di Palestina
Sebagian besar dari mereka membawa bendera, syal, dan menggunakan baju berlambang Palestina, hingga poster kecaman atas serangan Israel yang berdampak kematian bagi ribuan rakyat sipil Palestina.
"Saya hanya ingin mengajak bapak dan ibu sekalian, semua saudara-saudara saya untuk bersama-sama melakukan shalat gaib untuk para syahid yang menjadi korban Israel, yang menjadi korban agresi Israel," kata Yaqut Cholil Qoumas saat berorasi di panggung "Aksi Akbar Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina" di Monas, Jakarta Pusat, Minggu pagi.
Baca juga: Massa aksi bela Palestina penuhi kawasan Monas
Menag juga mendoakan agar Bangsa Palestina segera mendapatkan kemerdekaan, keadilan, dan kedamaian.
"Kita semua berkumpul di sini karena kita mencintai Bangsa Palestina, karena kita mencintai rakyat Palestina," kata Menag Yaqut disambut riuh massa yang memadati tempat kegiatan.
Selain Menag Yaqut, terdapat juga sejumlah pejabat negara yang hadir dalam Aksi Damai Bela Palestina itu, di antaranya Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy, dan Ketua DPR RI Puan Maharani.
Baca juga: Menko PMK: Masyarakat tidak perlu ragu dengan sikap pemerintah atas Palestina
Hadir juga mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, dan Ketua Prakarsa Persahabatan Indonesia-Palestina Din Syamsudin.
Ribuan massa memenuhi kawasan Monas untuk mengikuti Aksi Akbar Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina sejak Minggu pagi.
Massa yang sebagian besar mengenakan baju putih mulai memadati Monas pukul 06.00 WIB.
Baca juga: Menlu bacakan puisi terkait miris hatinya lihat agresi di Palestina
Sebagian besar dari mereka membawa bendera, syal, dan menggunakan baju berlambang Palestina, hingga poster kecaman atas serangan Israel yang berdampak kematian bagi ribuan rakyat sipil Palestina.
Pewarta: Anita Permata Dewi
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2023
Tags: