San Antonio (ANTARA News) - LeBron James tampil gemilang dengan menyumbang 33 angka dan 11 rebound untuk mengantar kemenangan 109-93 Miami Heat atas tuan rumah San Antonio Spurs pada pertandingan keempat final kompetisi basket NBA, Jumat WIB.
Dengan kemenangan tersebut, Miami berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 pada pertandingan final yang dijadwalkan berlangsung dalam tujuh kali pertemuan itu (best of seven).
Penampilan cemerlang James didukung oleh rekannya Dwyane Wade yang menyumbang 32 angka, serta Chris Bosh dengan 20 angka dan 13 rebound.
Pertandingan kelima, Minggu kembali akan berlangsung di San Antonio dan pertemuan keenam yang berlangsung pada Selasa, di kandang Miami akan menjadi partai kunci bagi tuan rumah Miami.
Berbeda dengan pertemuan ketiga ketika dipermalukan dengan skor telak 77-113, Miami kali ini diluar dugaan tampil lebih sensasional.
"Para pemain memamahi tantangan yang mereka hadapi. Tapi kami tidak menduga bisa memang semudah ini," kata pelatih Miami Heat Erik Spoelstra usai pertandingan seperti dikutip AFP.
Angka tertinggi untuk tuan rumah Spurs dicetak Tim Duncan dengan 20 angka, disusul Tony Parker yang menyumbang 15 angka dan 11 assist.
"Kami akan segera berbenah dan lihat saja nanti pada pertandingan berikutnya," kata Duncan.
Buruknya penampilan Spurs tidak terlepas dari cedera urat lutut yang diderita Tony Parker, pemain andalan asal Perancis itu.
"Kondisi saya memang belum pulih. Saya tidak tahu apa yang bisa diharapkan dari kondisi itu. Jadi pada tiga atau empat menit pertama, saya mencoba dulu kondisi saya," kata Parker yang gagal menyumbang satu angka pun pada babak kedua.
"Pada babak pertama, saya merasa baik-baik saja. Tapi pada babak kedua saya mulai merasa sedikit lelah," katanya.
Pelatih Miami Heat Spoelstra memutuskan untuk merotasi pemain dengan memasukkan forward Mike Miller sebagai pemain utama.
James yang tampil buruk saat mengalami kekalahan pada pertemuan ketiga, memenuhi janjinya untuk bermain lebih baik.
"Saya hanya berusaha mengeluarkan seluruh kemampuan yang saya punya," kata James.
Miami benar-benar tampil beda dibanding sebelumnya ketika mereka unggul jauh dengan perbandingan 28-17 pada kuarter keempat, setelah bermain imbang pada babak pertama.
Kemenangan Miami tidak terlepas dari kekompakan tiga pemain kunci mereka, yaitu James, Wade dan Bosh yang secara keseluruhan menyumbang 85 angka, hanya terpaut delapan angka dari total angka yang diraih San Antonio.
"Jika Bosh, Wade dan James bermain seperti itu, sulit untuk mengalahkan mereka," kata pelatih Spurs, Gregg Popovich.
Dihadapan 18.000 penonton yang memadati AT&T Center, James mencetak tiga poin terakhir melalui lemparan tiga angka dari jarak 25 kaki ketika pertandingan tersisa 23 detik lagi.
Menurut James, ia harus tampil penuh tanggung jawab untuk membayar kekalahan telak yang mereka alami pada pertandingan sebelumnya.
(A032)
Miami bangkit untuk samakan kedudukan 2-2
14 Juni 2013 15:46 WIB
Logo National Basketball Association (NBA).
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2013
Tags: