ULM disokong 116 guru besar terbanyak di kawasan regional Kalimantan
24 Oktober 2023 18:30 WIB
Rektor ULM Prof Ahmad Alim Bachri bersama dua guru besar yang baru dikukuhkan yakni Prof Achmad Syamsu Hidayat dan Prof Leila Ariyani Sofia di Banjarmasin, Selasa (24/10/2023). (ANTARA/Firman)
Banjarmasin (ANTARA) - Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Kalimantan Selatan kini disokong sebanyak 116 guru besar yang merupakan jumlah terbanyak dalam kawasan regional Kalimantan, pulau terbesar kedua Indonesia tersebut.
"Alhamdulillah ULM baru saja menambah dua lagi guru besar yang telah resmi mendapatkan surat keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nadiem Anwar Makarim sehingga dari sebelumnya 114 orang menjadi 116 orang," kata Rektor ULM Prof Ahmad Alim Bachri di Banjarmasin, Selasa.
Dia mengatakan masih ada lebih dari 10 orang guru besar baru menunggu antrean untuk dikukuhkan.
Sedangkan hari ini sang rektor mengukuhkan dua orang guru besar baru dari Fakultas Perikanan dan Kelautan yaitu Prof Achmad Syamsu Hidayat dan Prof Leila Ariyani Sofia.
Melalui pengukuhan ini, maka Fakultas Perikanan dan Kelautan ULM resmi memiliki dua guru besar baru di bidang Ilmu Sosial Ekonomi Perikanan dari total delapan orang guru besar.
Rektor menyampaikan pada tahun 2023 ULM mengalami peningkatan jumlah guru besar yang sangat signifikan.
Dia menyebut momentum sejarah baru bagi ULM sebagai PTN terbaik dan terbesar di Kalimantan dengan akreditasi A karena telah berhasil menghasilkan 48 guru besar dalam setahun.
Atas capaian tersebut, dia menyampaikan terima kasih kepada seluruh civitas akademika ULM yang telah bekerja sama dalam mewujudkan capaian tersebut, terutama para dosen yang telah berupaya untuk dapat menjadi guru besar.
Baca juga: ULM miliki 114 profesor di Wisuda ke-114
Baca juga: Guru besar ULM kantongi lima paten riset batang pisang mauli
Baca juga: Rusma Noortyani, perempuan pertama Profesor Bahasa Indonesia di ULM
"Alhamdulillah ULM baru saja menambah dua lagi guru besar yang telah resmi mendapatkan surat keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nadiem Anwar Makarim sehingga dari sebelumnya 114 orang menjadi 116 orang," kata Rektor ULM Prof Ahmad Alim Bachri di Banjarmasin, Selasa.
Dia mengatakan masih ada lebih dari 10 orang guru besar baru menunggu antrean untuk dikukuhkan.
Sedangkan hari ini sang rektor mengukuhkan dua orang guru besar baru dari Fakultas Perikanan dan Kelautan yaitu Prof Achmad Syamsu Hidayat dan Prof Leila Ariyani Sofia.
Melalui pengukuhan ini, maka Fakultas Perikanan dan Kelautan ULM resmi memiliki dua guru besar baru di bidang Ilmu Sosial Ekonomi Perikanan dari total delapan orang guru besar.
Rektor menyampaikan pada tahun 2023 ULM mengalami peningkatan jumlah guru besar yang sangat signifikan.
Dia menyebut momentum sejarah baru bagi ULM sebagai PTN terbaik dan terbesar di Kalimantan dengan akreditasi A karena telah berhasil menghasilkan 48 guru besar dalam setahun.
Atas capaian tersebut, dia menyampaikan terima kasih kepada seluruh civitas akademika ULM yang telah bekerja sama dalam mewujudkan capaian tersebut, terutama para dosen yang telah berupaya untuk dapat menjadi guru besar.
Baca juga: ULM miliki 114 profesor di Wisuda ke-114
Baca juga: Guru besar ULM kantongi lima paten riset batang pisang mauli
Baca juga: Rusma Noortyani, perempuan pertama Profesor Bahasa Indonesia di ULM
Pewarta: Firman
Editor: Nurul Hayat
Copyright © ANTARA 2023
Tags: