London (ANTARA News) - Penjaga gawang Maarten Stekelenburg bergabung dengan Fulham dari AS Roma dengan nilai bayaran yang tidak disebutkan, demikian diumumkan klub Liga Utama Inggris itu, Rabu.
Stekelenburg, (30) bergabung di bawah arahan pelatih Fulham Martin Jol di Ajax Amsterdam tempat ia mengawali karir di tingkat senior dan memenangi dua gelar juara Belanda. Ia bergabung dengan Roma pada 2011.
"Maarten Stekelenburg penjaga gawang hebat, saya pernah tahu ketika masih bekerja bersamanya di Ajax dan tentu saja sebagai penjaga gawang internasional Belanda," kata Jol seperti dilansir dalam laman resmi klub Fulham, (www.fulhamfc.com).
"Ia pemain berkualitas dan piawai dalam mendistribusi bola serta bereaksi cepat dalam membaca permainan. Ia merupakan pemain yang mampu menginspirasi teman-temannya," katanya.
Stekelenburg, yang menandatangani kontrak empat tahun di Craven Cottage, merupakan pemain pengganti pemain yang kontraknya sudah apkir, Mark Schwarzer dari Australia, yang sudah meninggalkan klub itu.
Fulham kontrak Stekelenburg
6 Juni 2013 09:51 WIB
Penjaga gawang tim nasional Belanda dan klub Ajax, Maarten Stekelenburg (istimewa)
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2013
Tags: