Suka Makmue (ANTARA) - Penyidik Satuan Reserse Kriminal Polres Nagan Raya, Provinsi Aceh, menyelidiki terkait kasus kebakaran yang menghanguskan sebuah minibus jenis Kijang Innova, nomor polisi BL 1843 JW saat sedang mengisi BBM di SPBU Suak Puntong, Kecamatan Kuala Pesisir, Kabupaten Nagan Raya.

Baca juga: Pertamina Manokwari latih OKD atasi kebakaran SPBU

Baca juga: Korban kebakaran dapur elpiji SPBU di Bangka meninggal dunia


“Kasus ini masih dalam penyelidikan, teman-teman penyidik masih berada di lokasi,” kata Kasat Reskrim Polres Nagan Raya, Aceh, Inspektur Polisi Satu Winarto, kepada ANTARA di Suka Makmue, Senin siang.

Ia mengatakan dalam kasus ini seorang penumpang minibus Toyota Innova dilaporkan terluka bakar. Korban yang terluka bakar ini bernama Edi ( 45 tahun), tercatat sebagai warga Kecamatan Darul Makmur, Kabupaten Nagan Raya, Provinsi Aceh.

Baca juga: Pertamina investigasi terkait kebakaran SPBU di Aceh Barat Daya

Baca juga: Polda Bali: kebakaran SPBU Lembongan karena percikan api sepeda motor


“Korban luka bakar ringan, dan telah mendapatkan perawatan medis di Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Iskandar Muda, Kabupaten Nagan Raya,” kata Winarto.

Ia menyebutkan kasus kebakaran ini masih dalam diselidiki polisi, guna memastikan penyebab yang sebenarnya. “Kami masih melakukan pengembangan lebih lanjut terkait kebakaran mobil penumpang tersebut,” kata dia.

Baca juga: Polisi duga kebakaran SPBU di Bengkulu dari mobil bertanki modifikasi

Baca juga: SPBU di Km 8 Gading Cempaka di Bengkulu terbakar