Kriminal sepekan, dari kasus pimpinan KPK hingga kasus film porno
8 Oktober 2023 07:23 WIB
Tangkapan layar saat Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri bertemu Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) di Gelanggang Olahraga Tangki, Jakarta Barat. ANTARA/Instagram/@tempodotco/Risky
Jakarta (ANTARA) - Sejumlah peristiwa kriminalitas terjadi di DKI Jakarta, Sabtu (7/10) yakni Polda naikkan status kasus pemerasan oleh pimpinan KPK ke penyidikan hingga Polisi masih cari dua pemeran wanita dalam kasus film porno.
Berikut rangkumannya dan berharap bisa jadi referensi Anda pada Minggu pagi ini.
1. Polda naikkan status kasus pemerasan oleh pimpinan KPK ke penyidikan
Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya menaikkan kasus pemerasan yang diduga dilakukan oleh pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo(SYL) dari tahap penyelidikan ke penyidikan.
Baca selengkapnya di sini
2. IPW desak Polri usut tuntas 12 senjata api di rumah dinas SYL
Indonesia Police Watch (IPW) mendesak Polri mengusut tuntas kasus temuan 12 pucuk senjata api oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) saat penggeledahan di rumah dinas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Baca selengkapnya di sini
3. Penyebab kematian ibu dan anak di Depok adalah bunuh diri
Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya menyebutkan penyebab kematian ibu dan anak pada salah rumah di perumahan Cinere, Depok, Jawa Barat, pada Kamis (7/9) adalah bunuh diri atau tidak ditemukan peristiwa tindak pidana.
Baca selengkapnya di sini
4. Pelaku penggelapan mobil Caren Delano diringkus saat makan bakso
Kepolisian Sektor Metro Setiabudi Polres Jakarta Selatan berhasil menangkap pelaku penggelapan mobil pribadi milik selebritas Caren Delano berinisial FS saat sedang makan bakso di sebuah pusat perbelanjaan di Bandung, Jawa Barat.
Baca selengkapnya di sini
5. Polisi masih cari dua pemeran wanita dalam kasus film porno
Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya masih mencari keberadaan dua pemeran (talent) wanita dalam kasus film dewasa atau film porno untuk dimintai keterangan terkait produksi film tersebut.
Baca selengkapnya di sini
Berikut rangkumannya dan berharap bisa jadi referensi Anda pada Minggu pagi ini.
1. Polda naikkan status kasus pemerasan oleh pimpinan KPK ke penyidikan
Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya menaikkan kasus pemerasan yang diduga dilakukan oleh pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo(SYL) dari tahap penyelidikan ke penyidikan.
Baca selengkapnya di sini
2. IPW desak Polri usut tuntas 12 senjata api di rumah dinas SYL
Indonesia Police Watch (IPW) mendesak Polri mengusut tuntas kasus temuan 12 pucuk senjata api oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) saat penggeledahan di rumah dinas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Baca selengkapnya di sini
3. Penyebab kematian ibu dan anak di Depok adalah bunuh diri
Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya menyebutkan penyebab kematian ibu dan anak pada salah rumah di perumahan Cinere, Depok, Jawa Barat, pada Kamis (7/9) adalah bunuh diri atau tidak ditemukan peristiwa tindak pidana.
Baca selengkapnya di sini
4. Pelaku penggelapan mobil Caren Delano diringkus saat makan bakso
Kepolisian Sektor Metro Setiabudi Polres Jakarta Selatan berhasil menangkap pelaku penggelapan mobil pribadi milik selebritas Caren Delano berinisial FS saat sedang makan bakso di sebuah pusat perbelanjaan di Bandung, Jawa Barat.
Baca selengkapnya di sini
5. Polisi masih cari dua pemeran wanita dalam kasus film porno
Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya masih mencari keberadaan dua pemeran (talent) wanita dalam kasus film dewasa atau film porno untuk dimintai keterangan terkait produksi film tersebut.
Baca selengkapnya di sini
Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2023
Tags: