Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo terus mewanti-wanti dan mengingatkan semua pihak untuk menghindari perpecahan dalam menyikapi perbedaan pilihan pada Pemilu 2024.

Imbauan atau saran itu sering diucapkan Jokowi di berbagai kesempatan. Kali ini, dia kembali menyampaikan saat menghadiri Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Solidaritas Ulama Muda Jokowi (Samawi) 2023 di Istora Senayan, Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu.

"Saya wanti-wanti, Pemilu 2024, baik itu pilpres, pilkada bupati, gubernur, wali kota; kita terpecah karena perbedaan pilihan, jangan. Karena setiap lima tahun pasti ada pemilu," kata Jokowi.

Baca juga: Jokowi: Indonesia butuh pemimpin bernyali tinggi

Dia juga mengingatkan agar jangan sampai perbedaan pilihan membuat rakyat menjadi tidak rukun satu sama lain dan melupakan persatuan.

"Biasa (kalau) beda pilihan itu. Kadang-kadang, pemimpinnya sudah makan siang bareng, ngopi bareng; yang di bawah masih ribut. Ini yang harus kita hindari, karena pemilu setiap lima tahun ada," jelasnya.

Dia mengajak semua pihak untuk menjaga persaudaraan, kerukunan, serta ukhuwah islamiah, wathaniyah, dan insaniyah.

"Beda pilihan wajar dan nggak apa-apa," ujar Jokowi.

Baca juga: Kaesang ungkap alasan Jokowi tak sapa dirinya di acara relawan