Bandung (ANTARA News) - Angga, salah satu dari empat penghuni kontrakan, yang menjadi target sasaran Densus 88 Anti Teror di Kampung Batu Rengat RT02 RW08, Desa Cigondewah Hilir, Kecamatan Margaasih Kabupaten Bandung, Jawa Barat, diketahui berpenampilan tidak seperti teroris.
"Penampilannya biasa saja, tidak seperti teroris yang ada jenggotnya, tidak pakai baju gamis. Pokoknya tidak seperti teroris lah," kata anak pemilik kontrakan H Suhanda, Nur Farida (35), di lokasi kejadian, Rabu.
Nur membenarkan keterangan RW setempat yang menyatakan bahwa Angga berprofesi sebagai wiraswasta yang menjual jaket ke Jakarta.
"Usahanya itu bikin jaket, terus saya sempat nanya ke dia (Angga) kalau jaketnya itu untuk di jual ke Jakarta," kata Nur.
Menurut dia, Angga datang ke kontrakannya setiap dua minggu sekali, sementara sisanya ia berjualan jaket di Jakarta.
Tim Densus 88 dibantu Brimobda Polda Jabar terlibat baku tembak dengan kelompok yang diduga teroris di kawasan RT 02/08, Kampung Baturengat, Kelurahan/ Kecamatan Cigondewah Kota Bandung, Rabu.
Penghuni rumah Cigondewah tidak seperti teroris
8 Mei 2013 15:48 WIB
Ilustrasi. Tim anti teror gabungan TNI-Polri melakukan penyerbuan pada simulasi penanggulangan teroris di Kantor Walikota Medan, Sumut, Rabu (17/4). (FOTO ANTARA/Septianda Perdana/13)
Pewarta: Ajat Sudrajat
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2013
Tags: