Rejang Lebong, Bengkulu (ANTARA) - Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Bukit Kaba Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu menyatakan musim kemarau yang terjadi belakangan menyebabkan penyusutan debit air baku di wilayah itu.
"Musim kemarau yang terjadi saat ini telah menyebabkan berkurangnya debit air baku di beberapa sumber air yang kita miliki. Penyusutan debit air ini telah berpengaruh terhadap pendistribusian air bersih ke rumah-rumah pelanggan," kata Direktur Perumda Tirta Bukit Kaba Rejang Lebong Hendra Novianzah di Rejang Lebong, Kamis.
Dia menjelaskan, penurunan debit air baku Perumda Tirta Bukit Kaba ini berkisar 25 persen akibat mengeringnya sejumlah sumber air baku yang mereka miliki baik mata air maupun sungai, akibatnya ada beberapa wilayah yang sudah tidak bisa dialiri lagi sehingga harus diantar dengan menggunakan mobil tangki.
"Beberapa daerah yang saat ini makin kesulitan mendapatkan air karena turunnya debit air baku kita seperti di Perumahan Indotama, di Kelurahan Jalan Baru dan Kelurahan Dusun Curup," terangnya.
Guna mengantisipasi titik-titik yang kesulitan air bersih ini, pihaknya, telah menyiapkan dua unit mobil tangki untuk menyuplai langsung ke rumah-rumah pelanggan yang terkendala suplai air bersih.
Suplai air bersih khusus pelanggan Perumda menggunakan tangki dengan kapasitas sampai 4.000 liter ini mereka berikan secara cuma-cuma atau gratis.
Sementara itu untuk mengatasi masalah berkurangnya debit air baku ini pihaknya, tambah dia, telah melakukan perbaikan-perbaikan pipa yang mengalami kebocoran, sehingga bisa mengurangi terbuangnya air.
Sejauh ini jumlah pelanggan air bersih Perumda Tirta Bukit Kaba Kabupaten Rejang Lebong mencapai 14.500 sambungan, di mana terbanyak berada dalam lima kecamatan di dalam kota.
Baca juga: TMMD Kodim Rejang Lebong menyediakan sarana air bersih warga
Baca juga: BPBD Rejang Lebong siagakan personel penanggulangan karhutla
Baca juga: Dinkes Rejang Lebong targetkan capai jaminan kesehatan semesta
Baca juga: Bulog Rejang Lebong menjamin ketersediaan beras tiga kabupaten
Debit air baku Perumda Air Minum Rejang Lebong menyusut
14 September 2023 20:00 WIB
Kantor Perumda Tirta Bukit Kaba Rejang Lebong. ANTARA/dokumen/Nur Muhamad.
Pewarta: Nur Muhamad
Editor: Muhammad Yusuf
Copyright © ANTARA 2023
Tags: