New York (ANTARA News) - Saham-saham di Wall Street dibuka menguat pada Kamis, setelah Bank Sentral Eropa diperkirakan menurunkan suku bunganya dan laporan klaim tunjangan pengangguran AS turun tajam.

Dalam lima menit pertama perdagangan, Dow Jones Industrial Average naik 46,73 poin (0,32 persen) menjadi 14.747,68.

Indeks berbasis luas S&P 500 bertambah 5,33 poin (0,34 persen) menjadi 1.588,03, sedangkan indeks komposit teknologi Nasdaq meningkat 12,59 poin (0,38 persen) menjadi 2.884,14.

Kenaikan terjadi karena klaim baru untuk tunjangan pengangguran AS -- indikator dari laju PHK -- turun 18.000 menjadi 324.000, tingkat terendah sejak pertengahan Januari 2008.

Mereka juga mengikuti perkiraan langkah oleh ECB untuk memangkas suku bunga acuan seperempat poin ke rekor rendah 0,50 persen, yang bertujuan meningkatkan ekonomi zona euro, demikian AFP.
(A026)