Jenewa (ANTARA/Business Wire)- Inovasi terobosan Cargill dan BAR Technologies, yaitu BAR Tech WindWings oleh Yara Marine, berlayar di perairan terbuka guna menguji teknologi baru yang akan menghadirkan penggerak angin mutakhir ke pelayaran komersial untuk pertama kalinya.
Pyxis Ocean adalah milik Mitsubishi Corporation yang dicarter oleh Cargill dan merupakan kapal pertama yang dilengkapi dua WindWings, yaitu layar sayap besar berukuran hingga 37,5 meter yang dapat dipasang di geladak kapal kargo untuk menggunakan kekuatan angin. Diproduksi oleh mitra industrialisasi Yara Marine Technologies, kapal ini diperkirakan akan menghemat bahan bakar rata-rata hingga 30 persen pada kapal yang baru dibuat, dan bahkan bisa lebih hemat bila digunakan bersama bahan bakar alternatif. Pemasangan sayapnya dilakukan di galangan kapal COSCO di Tiongkok. Kini Pyxis Ocean berada di atas air dalam pelayaran perdana.
“Industri maritim sedang dalam proses menuju dekarbonisasi. Tidak mudah, namun sangat menarik,” kata Jan Dieleman, Presiden Presiden bisnis Ocean Transportation Cargill. “Di Cargill, kami bertanggung jawab memelopori solusi dekarbonisasi di seluruh rantai pasokan kami untuk memenuhi kebutuhan pelanggan dan kebutuhan bumi ini. Teknologi seperti WindWings pasti memiliki risiko. Sebagai pemimpin industri – bermitra dengan pemilik kapal visioner, Mitsubishi Corporation – kami tidak takut berinvestasi, mengambil risiko tersebut, dan transparan dengan pembelajaran kami untuk membantu mitra kami dalam transisi maritim menuju masa depan yang lebih berkelanjutan.”
Pemasangan ini memperlihatkan perubahan penting terhadap teknologi yang dapat mewujudkan transisi energi bagi kapal-kapal yang ada. Proyek WindWings didanai bersama oleh Uni Eropa sebagai bagian dari inisiatif CHEK Horizon 2020 dan dapat membantu industri memenuhi target tersebut dengan menawarkan solusi tambahan yang mampu mendekarbonisasi kapal-kapal yang ada, yang sangat relevan mengingat 55 persen armada bulker dunia berusia hingga sembilan tahun.
Kinerja WindWings akan dipantau ketat selama beberapa bulan mendatang untuk lebih meningkatkan desain, pengoperasian, dan kinerjanya, agar Pyxis Ocean dapat digunakan untuk menginformasikan peningkatan dan penggunaan di seluruh armada Cargill maupun di industri ini. BAR Technologies dan Yara Marine Technologies telah berencana membuat ratusan sayap selama empat tahun ke depan. BAR Technologies juga sedang meneliti kapal-kapal baru yang memiliki bentuk lambung hidrodinamik lebih baik.
“Jika pelayaran internasional ingin mencapai ambisi untuk mengurangi emisi CO2, maka inovasi harus diprioritaskan. Angin adalah bahan bakar yang hampir tidak memerlukan biaya. Dan besar sekali peluang untuk mengurangi emisi, selain jauh lebih menghemat biaya pengoperasian kapal. Hari ini adalah puncak penelitian perintis selama bertahun-tahun, setelah kami berinvestasi dalam teknologi layar angin kami yang unik dan mencari mitra industrialisasi yang ahli di Yara Marine Technologies, guna memberikan kesempatan kepada pemilik dan operator kapal untuk mewujudkan penghematan ini,” kata John Cooper, Chief Executive Officer, BAR Technologies.
Lebih lanjut tentang Proyek WindWing
- Proyek WindWing adalah bagian dari proyek yang telah didanai dari program penelitian dan inovasi Horizon 2020 Uni Eropa berdasarkan perjanjian hibah No. 955286.
- Dengan memanfaatkan kekuatan angin, WindWings dapat membantu pemilik kapal mematuhi peraturan CII yang baru. Karena tenaga angin hanya nol sekaligus tidak menguras dan sangat dapat diprediksi, maka bisa jauh lebih menghemat biaya pengoperasian kapal.
- Rata-rata pada rute global, WindWings dapat menghemat 1,5 ton bahan bakar per WindWing per hari - dan mungkin lebih hemat pada rute lintas samudra. Dengan demikian, pemilik kapal dapat menghemat bahan bakar minyak berat (HFO) sebesar c$800 per ton, yang akan menjadi semakin penting ketika menghemat bahan bakar di kemudian hari yang pasti akan lebih mahal.
Tentang Cargill
Cargill membantu sistem pangan dunia memenuhi kebutuhan Anda. Kami menghubungkan petani dengan pasar, pelanggan dengan bahan makanan, dan keluarga dengan kebutuhan sehari-hari - mulai dari makanan yang mereka santap hingga lantai tempat mereka berpijak. 160.000 anggota tim kami di seluruh dunia berinovasi dengan tujuan, yaitu memampukan para mitra dan masyarakat kami di saat kami berupaya memelihara dunia dengan cara yang aman, bertanggung jawab, dan berkelanjutan.
Mulai dari pakan yang mengurangi emisi metana hingga bahan bakar terbarukan berbahan limbah, kemungkinannya tanpa batas. Namun nilai kami selalu sama. Kami mengutamakan manusia. Kami mencapai lebih tinggi. Kami melakukan tindakan yang benar. Inilah cara kami dalam memenuhi kebutuhan manusia yang kami sebut sebagai sesama, dan bumi yang kami sebut rumah selama 158 tahun - dan kami akan melakukannya dengan cara ini untuk generasi mendatang. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi Cargill.com dan Pusat Berita kami.
Tentang BAR Technologies
Dengan warisan yang mengesankan, awalnya berasal dari British America’s Cup Team, BAR Tech menyediakan berbagai layanan konsultasi desain dan layanan konsultasi rekayasa dengan berfokus pada 4 sektor utama; Kapal Kerja dan Kapal Komersial, Pelayaran, Proyek Khusus, Armada Laut dan Yatch untuk Rekreasi.
BAR Technologies memiliki tim yang kompak beranggotakan arsitek angkatan laut dan spesialis pengoptimalan yang terkemuka dunia; dinamisator fluida; insinyur mesin, insinyur struktural, dan insinyur komposit; spesialis strategi dan sistem kontrol. BAR Technologies memiliki insinyur data dan simulasi yang memiliki pengetahuan komersial terbaru, dengan menggunakan alat desain internal sesuai pesanan.
Untuk rincian lebih lanjut, harap kunjungi: https://www.bartechnologies.uk/
Tentang Yara Marine Technologies
Yara Marine (YMT) menyediakan teknologi untuk mewujudkan industri maritim yang lebih ramah lingkungan. Sejak tahun 2010, YMT adalah yang terdepan dalam hal pengurangan emisi maritim, bekerja sama dengan pemilik kapal, galangan kapal, dan arsitek perkapalan sebagai mitra dalam upaya mendorong perubahan menuju pelayaran berkelanjutan. Saat ini, Yara Marine menawarkan portofolio teknologi ramah lingkungan, misalnya SOx scrubber, sistem pengoptimalan bahan bakar – FuelOpt dan Fleet Analytics, solusi turnkey shore power, dan sistem tenaga penggerak canggih dengan bantuan angin, yaitu WindWings. Yara Marine berkantor pusat di Oslo, Norwegia, dan kantor di Swedia, Polandia, dan Tiongkok.
Untuk mengetahui lebih lanjut, harap kunjungi www.yaramarine.com atau ikuti YMT di LinkedIn.
Tentang Mitsubishi Corporation
Kantor Pusat: 3-1, Marunouchi 2-Chome, Chiyoda-ku, Tokyo, 100-8086, Jepang
Perwakilan: Katsuya Nakanishi, Direktur Perwakilan, Presiden dan Chief Executive Officer
Tanggal Berdiri: 1 Juli 1954 (Tanggal Terdaftar: 1 April 1950)
Pengoperasian Utama: MC terlibat dalam berbagai bisnis yang mencakup beragam industri dan diawasi oleh Industry DX Group, Next-Generation Energy Business Group, dan 10 Grup Bisnis: Gas Alam, Bahan Industri, Larutan Bahan Kimia, Sumber Daya Mineral, Infrastruktur Industri, Otomotif & Mobilitas, Industri Makanan, Industri Konsumen, Solusi Tenaga Listrik, dan Pembangunan Perkotaan.
Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.
Tersedia Galeri Multimedia/Foto: https://www.businesswire.com/news/home/53531038/en
Kontak
Nicole Marlor, media@cargill.com
Sumber: Cargill