Dandong (ANTARA News) - Perlintasan perbatasan utama antara China dan Korea Utara (Korut) telah ditutup untuk kelompok-kelompok turis namun masih terbuka untuk perjalanan bisnis, kata seorang pejabat China, Rabu.
Seorang pejabat di Kantor Perbatasan Dandong, China, yang menolak menyebutkan nama mengatakan kepada AFP: "Agen-agen perjalanan tidak boleh membawa kelompok wisatawan pergi ke sana sejak pemerintah Korea Utara meminta orang asing untuk meninggalkan negara itu.
"Sejauh yang saya tahu, orang-orang bisnis masih bisa keluar masuk Korea Utara secara bebas," katanya.
Pada Selasa, Korea Utara menyatakan bahwa semenanjung Korea sedang mengarah kepada perang "termo-nuklir" dan menyarankan warga asing untuk meninggalkan Korea Selatan.
Imbauan itu muncul setelah imbauan serupa disampaikan kepada kedutaan-kedutaan asing di Pyongyang pekan lalu--agar mereka mengungsi paling lambat pada 10 April karena perang mungkin akan terjadi.
Penerjemah : Askan Krisna
Perlintasan perbatasan China-Korut ditutup untuk turis
10 April 2013 09:43 WIB
Perlintasan perbatasan China-Korea Utara dinyatakan tertutup untuk turis setelah situasi semenangjung Korea memanas. (googlemaps)
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013
Tags: