Kapolri beri dukungan UMKM pelajar saat hadiri Jamnas ke-7 Persis
3 Agustus 2023 22:37 WIB
Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo mengunjungi salah satu stan UMKM peserta Expo UMKM Kader Muda Persisi dalam kegiatan Jambore Nasional (Jamnas) ke-7 Persis, di Bandung, Jawa Barat, Kamis (3/8/2023). ANTARA/HO-Divisi Humas Polri.
Jakarta (ANTARA) - Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menghadiri Jambore Nasional (Jamnas) ke-7 pelajar dan mahasiswa Persatuan Islam (Persis) di Bandung, Jawa Barat, Kamis, sekaligus memberikan dukungan kepada kader muda Persis yang mempamerkan produk-produk usaha mikro kecil menengah (UMKM) hasil karyanya.
Menurut Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Kadiv Humas) Polri Irjen Pol. Sandi Nugroho, Kapolri mendatangi satu per satu stan UMKM yang ada di Expo UMKM kader muda Persis. Berdialog dengan mahasiswa pelaku UMKM mengenai apa saja produk yang mereka hasilkan.
“Kapolri Mengunjungi stan-stan UMKM di Jambore Nasional Persis sebagai wujud Polri peduli dan mendukung pelaku UMKM, karena menurut beliau UMKM sangat penting dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional,” ujar Sandi, dalam keterangannya di Jakarta, Kamis.
Dalam kunjungan tersebut, kata Sandi, Kapolri berpesan kepada para mahasiswa agar terus meningkatkan produk-produk dalam negeri dan Polri siap untuk mendukungnya.
Karena, lanjut Sandi, kegiatan UMKM ini mampu mendorong peningkatan penggunaan produk dalam negeri.
“Kapolri mengharapkan, semangat para mahasiswa dalam menekuni dunia UMKM menjadi generasi penerus yang memajukan produk-produk dalam negeri demi meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional,” ujar Sandi.
Jambore Nasional itu diselenggarakan empat organisasi otonom persis, yakni HIMA Persis, HIMI Persis, IPP, dan IPPI Persis. Kegiatan ini mengangkat tema "Kolaborasi Pelajar dan Mahasiswa Persis: Bedaya, Berkarya, Digdaya untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045"
Jambore Nasional Pelajar Persis akan disemarakkan berbagai perlombaan, antara lain kepesantrenan, iptek, lomba olahraga, seni, juga ada expo UMKM kader muda Persis.
Baca juga: Kapolri kirim Dokkes bantu korban kecelakaan kabel serat optik
Baca juga: Kapolri apresiasi prestasi Briptu Tiara jadi lulusan terbaik di Turki
Baca juga: Lemkapi: Sistem penerimaan anggota Polri kedepankan komunikasi
Menurut Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Kadiv Humas) Polri Irjen Pol. Sandi Nugroho, Kapolri mendatangi satu per satu stan UMKM yang ada di Expo UMKM kader muda Persis. Berdialog dengan mahasiswa pelaku UMKM mengenai apa saja produk yang mereka hasilkan.
“Kapolri Mengunjungi stan-stan UMKM di Jambore Nasional Persis sebagai wujud Polri peduli dan mendukung pelaku UMKM, karena menurut beliau UMKM sangat penting dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional,” ujar Sandi, dalam keterangannya di Jakarta, Kamis.
Dalam kunjungan tersebut, kata Sandi, Kapolri berpesan kepada para mahasiswa agar terus meningkatkan produk-produk dalam negeri dan Polri siap untuk mendukungnya.
Karena, lanjut Sandi, kegiatan UMKM ini mampu mendorong peningkatan penggunaan produk dalam negeri.
“Kapolri mengharapkan, semangat para mahasiswa dalam menekuni dunia UMKM menjadi generasi penerus yang memajukan produk-produk dalam negeri demi meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional,” ujar Sandi.
Jambore Nasional itu diselenggarakan empat organisasi otonom persis, yakni HIMA Persis, HIMI Persis, IPP, dan IPPI Persis. Kegiatan ini mengangkat tema "Kolaborasi Pelajar dan Mahasiswa Persis: Bedaya, Berkarya, Digdaya untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045"
Jambore Nasional Pelajar Persis akan disemarakkan berbagai perlombaan, antara lain kepesantrenan, iptek, lomba olahraga, seni, juga ada expo UMKM kader muda Persis.
Baca juga: Kapolri kirim Dokkes bantu korban kecelakaan kabel serat optik
Baca juga: Kapolri apresiasi prestasi Briptu Tiara jadi lulusan terbaik di Turki
Baca juga: Lemkapi: Sistem penerimaan anggota Polri kedepankan komunikasi
Pewarta: Laily Rahmawaty
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2023
Tags: