Palu (ANTARA News) - Tim SAR mengerahkan satu helikopter untuk mencari dua anggota tim Ekspedisi NKRI 2013 Koridor Sulawesi Subkorwil Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah, yang dilaporkan hilang di Sungai Balingara sejak Senin sore (1/4).

Menurut Komandan Komando Resor Militer (Korem) 132/Tadulako, Kolonel Inf. Marga Taufiq di Palu, Selasa, helikopter itu akan menyusuri Sungai Balingara dari tempat korban dilaporkan hilang.

Tim SAR juga melakukan pencarian dengan menyusuri sisi sungai. "Mudah-mudahan hari ini korban bisa ditemukan," katanya.

Taufiq mengaku belum mengetahui identitas korban yang hilang.

Tim Ekspedisi NKRI 2013 Koridor Sulawesi Subkorwil Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah, sudah melakukan penjelajahan di Kabupaten Banggai sejak pertengahan Maret 2013.

Tim ekspedisi beranggotakan sekitar 50 orang yang terdiri atas pasukan TNI, Polri, mahasiswa, dan masyarakat.

Di Sulawesi Tengah sendiri terdapat dua tim ekspedisi NKRI yang bertugas di Kabupaten Banggai dan Kabupaten Sigi yang akan bertugas selama empat bulan.