Jakarta (ANTARA News) - Kementerian BUMN menyatakan sudah mengantongi tiga nama calon pengganti Direktur Utama PT Bank Mandiri Zulkifli Zaini yang masa jabatannya akan habis pada Mei 2013.
"Ada tiga calon yang disiapkan mengisi posisi Direktur Utama Mandiri. Ketiganya berasal dari eksternal dan internal Mandiri," kata Deputi Kementerian BUMN Bidang Jasa, Gatot Trihargo, usai mengikuti Rapat Pimpinan Kementerian BUMN, di Kantor PT Permodalan Nasional Madani (PNM), Jakarta, Selasa.
Menurut Gatot, saat ini penjaringan calon sedang berlangsung dan akan diputuskan pada Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang dilaksanakan 2 April 2013.
"Salah satu agenda RUPSLB itu adalah perubahan pengurus/direksi Mandiri," ujar Gatot.
Sebelumnya rumor berkembang salah satu calon pengganti Zulkifli Zaini adalah Gatot M Suwondo yang saat ini masih menjabat Direktur Utama PT Bank BNI.
Menanggapi isu tersebut, Gatot Trihargo menuturkan bisa saja sejumlah nama beredar seperti yang diberitakan di sejumlah media massa. "Tapi kami inginnya calon dari internal perusahaan saja," katanya.
Gatot beralasan calon yang berasal dari internal Bank Mandiri sudah bagus, tercermin dari kinerja perusahaan yang terus meningkat.
"Ibarat permainan sepak bola, Mandiri itu sudah merupakan tim yang bermain dengan total football sudah bagus. Pak Zulkifli sudah meletakkan dasar-dasar yang bagus bagi perusahaan," tegas Gatot.
Ia merinci, performa manajemen Mandiri terlihat dari harga saham yang naik di atas 20 persen sepanjang tahun 2012. "Indeks saham gabungan naik 13 persen, tapi harga saham Bank Mandiri melonjak pesat di atas 20 persen. Ini pencapaian yang spektakuler," katanya.
Kementerian kantongi tiga nama calon dirut Mandiri
26 Maret 2013 11:02 WIB
Dirut Bank Mandiri Zulkifli Zaini masa jabatannya akan habis pada Mei 2013. (ANTARA/Yudhi Mahatma)
Pewarta: Royke Sinaga
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2013
Tags: