Solo (ANTARA) - Ketua Panitia Hari Lahir Ke-25 Partai Kebangkitan Bangsa KH. Yusuf Chudlory menyebutkan PKB yang kini berusia 25 tahun sudah cukup matang banyak pengalaman, dinamika, prestasi, dan kontribusi kepada negara.

PKB yang lahir dari rahimnya Nahdlatul Ulama sebagai penerus partai NU, kata KH. Yusuf Chudlory yang juga sebagai Ketua DPW PKB Jawa Tengah dalam acara Tasyukuran Harlah ke-25 PKB yang digelar di Stadion Manahan Solo, Minggu petang.

Yusuf mengatakan PKB yang lahir 25 tahun yang lalu, ketika ikut Pemilu pertama kali, muncul sebagai bayi ajaib langsung masuk tiga besar di setelah reformasi.

Bahkan, PKB Pemilu pertama ikut dan sukses mengusung kader terbaik, K.H. Abdurrahman Wahid (Gus Dur) sebagai Presiden RI yang ke-4. Meski di tengah jalan Gus Dur dimakzulkan oleh alasan yang tidak masuk akal. Tapi, Gus Dur dengan kebesaran jiwanya meninggalkan istana tanpa sedikit, tetes darah yang mengalir di negara ini. Demi kesatuan dan persatuan, dan tegak-nya NKRI, Gus Dur mengajak berbesar hati. Itu ajaran Gus Dur untuk kader-kader PKB.

"Bahwa kesatuan dan persatuan di atas segalanya. Cinta kami terhadap NKRI di atas segala-segalanya," katanya.

Baca juga: Muhaimin sindir ketidakhadiran Surya Paloh dan wakil PKS di harlah PKB

Baca juga: Muhaimin sampaikan enam perintah di Harlah Ke-25 PKB


Setelah itu, PKB ikut Pilpres dan Pemilu selanjutnya. Setelah masa reformasi, secara langsung, empat kali Pilpres, PKB selalu hadir bersama pemenang Pilpres. PKB menjadi kunci pemenangan Pilpres dua periode bersama Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

"Setelah itu, bergeser PKB bersama Presiden Ke-7, Joko Widodo hingga dua periode. Presiden Jokowi bagi kami bukan orang lain. Profil beliau adalah profil semua warga nadliyin. Lahir dari masyarakat kecil sama warga PKB. Lahir batin Presiden Jokowi sama dengan kami," paparnya.

Dia menyampaikan 25 tahun PKB bersama pemerintah. Loyalitas PKB bersama pemerintah tidak diragukan lagi. PKB akan terus mengawal pemerintahan hingga sampai di akhir pemerintahan ini. Insya Allah, pemerintahan ini, akan menjadi pemerintahan yang khusnul khotimah.

PKB di bawah kepemimpinan Gus Abdul Muhaimin Iskandar, menjadi partai yang solid, kompak, dan beliau lihai membaca arah angin politik. Maka, tidak ragu-ragu lagi pada Pemilu 2024, siapa yang bersama PKB, Insya Allah akan memenangkan dalam Pilpres mendatang.

Baca juga: Wapres Ma'ruf Amin minta PKB ikut bangkitkan bangsa sesuai namanya

Baca juga: Presiden minta tak ada fitnah-memfitnah di medsos saat pemilu


Pada acara Harlah Ke-25 PKB yang di gelar di Solo, dihadiri Presiden Joko Widodo bersama ibu Negara Iriana Jokowi, sejumlah Ketua Parpol seperti Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto, Ketua DPP PDIP Puan Maharani, Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar, para kiai, Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka, dan ribuan kader PKB se-Indonesia.

Pada acara Harlah Ke-25 PKB selain tasyakuran, juga digelar Shalawatan, Istighatsah dan hiburan kemudian ikrar Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar sebagai Capres Pemilu 2024.