Temanggung (ANTARA News) - Kementerian Perhubungan meluncurkan sekitar 100 unit bus untuk layanan transportasi perintis di seluruh wilayah Indonesia setiap tahun.
Dirjen Perhubungan Darat, Kementerian Perhubungan, Suroyo Alimoeso di Temanggung, Jateng, Jumat, mengatakan dalam waktu kurang lebih satu tahun Kementerian perhubungan mengadakan 100 kendaraan untuk mobilisasi di daerah terpencil, pelayanan perintis bagi masyarakat.
Ia mengatakan hal tersebut usai memberikan bantuan satu unit bus sekolah kepada Pemkab Temanggung. Hadir pada kesempatan tersebut, antara lain Ketua DPRD kabupaten Temanggung, Bambang Sukarno, Bupati Temanggung Hasyim Afandi, dan anggota Komisi V DPR RI Sudjadi.
Suroyo menuturkan, angkutan perintis tersebut mendapat subsidi, diberi biaya operasional.
"Transportasi perintis ini di untuk daerah-daerah terpencil. Di Banten juga ada dan daerah luar Jawa," katanya.
Selain itu, katanya, untuk pemadu moda pelabuhan dan bandara untuk mengantar penumpang Kementerian perhubungan meluncurkan sekitar 25 bus.
Kemudian untuk angkutan kota, seperti angkutan massal (BRT) biasanya membantu stimulus untuk memancing supaya angkutan umum pelayanannya baik, rata-rata membantu 10 hingga 15 kendaraan.
Ia mengatakan, untuk perintis penyeberangan tahun ini pemerintah akan membantu 10 kapal di wilayah timur.
"Tahun ini pemerintah membantu 45 bus sekolah untuk pelajar maupun mahasiswa. Bagi perguruan tinggi lebih digunakan untuk memobilisasi mahasiswanya kalau melakukan program KKN atau kampus terpadu yang terlalu luas sehingga butuh angkutan," katanya.
(H018/Y008)
Pemerintah luncurkan 100 bus untuk layanan perintis
22 Maret 2013 18:45 WIB
ILUSTRASI (ANTARANews.com)
Pewarta: Heru Suyitno
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013
Tags: