Banyuasin, Sumatera Selatan (ANTARA) - Ikatan Bidan Indonesia (IBI) meminta pemerintah dan masyarakat untuk merayakan Hari Keluarga Nasional Ke-30 Tahun 2023 dengan menjaga kualitas keturunan yang dilahirkan untuk Indonesia Maju.

“Kita perlu menjaga calon pengantin dengan memeriksakan kesehatan di fasilitas kesehatan tiga bulan sebelum mereka menikah,” kata Ketua Umum IBI Emi Nurjasmi dalam video BKKBN yang diikuti secara daring di Banyuasin, Sumatera Selatan, Kamis.

Emi menuturkan keluarga adalah unit terkecil dalam masyarakat sebagai tempat saling bernaung, saling mencintai, dan saling membutuhkan. Dari keluarga inilah akan dilahirkan putra putri generasi bangsa yang akan datang.

Untuk menjaga kualitas generasi penerus bangsa bebas stunting, katanya, maka setiap unit rumah tangga perlu menjaga kesehatan reproduksi sejak masih usia muda, utamanya bagi calon pengantin dengan memeriksa kesehatan di fasilitas kesehatan tiga bulan sebelum menikah.

Baca juga: IBI berkolaborasi dengan pemerintah turunkan prevalensi stunting
Baca juga: IBI ingatkan bidan berkolaborasi atasi masalah gizi turunkan stunting


Pemeriksaan tiga bulan sebelum menikah, paparnya,.adalah pemeriksaan kadar hemoglobin (Hb) dalam darah, mengukur lingkar lengan atas, kiri, kanan wanita, mengukur berat badan, dan tinggi badan calon pengantin.

“Untuk calon pengantin pria perlu diperiksakan kebugarannya untuk memastikan kesiapan mendapatkan keturunan,” ucapnya.

Setiap keluarga, kata dia, perlu memastikan pemenuhan makanan bergizi bagi calon pengantin untuk mencegah energi kronis dan anemia sebagai salah satu risiko melahirkan bayi stunting. Dengan menjaga kesehatan dan kesiapan calon pengantin, maka anak-anak yang dilahirkan dapat berhasil tumbuh dan sukses berkembang dengan optimal.

Emi berharap Hari Keluarga Nasional Tahun 2023 bisa dijadikan momentum penting semua pihak dalam menggalang dan meningkatkan komitmen pemerintah, swasta, dan seluruh lapisan masyarakat untuk bersama mewujudkan keluarga Indonesia bebas stunting.

“Saya Emi Nurjasmi, Ketua Umum Ikatan Bidan Indonesia mengucapkan Selamat Hari Keluarga Nasional Ke-30 menuju keluarga bebas stunting untuk Indonesia Maju, ada bidan, ada KB, ada KB, ada bidan. Berencana itu keren,” ucapnya.