Moskow (ANTARA News) - Satu kapal tanker Rusia yang membawa hampir 800 ton bahan bakar minyak terdampar di Laut Jepang setelah mengalami kerusakan mesin.
"Kapal tanker Marine Alliance, yang berlayar ke pelabuhan Nakhodka (Rusia Pacific) tak mampu berlayar lagi karena mengalami kerusakan mesin utamanya," kata Kementerian Darurat dalam satu pernyataan, Minggu, tanpa menjelaskan kondisi cuaca di tempat kejadian.
Dua puluh awak kapal tanker itu tidak mengalami cedera dalam insiden tersebut.
Kapal itu akan ditarik oleh kapal Rusia lainnya, Georgiy Froier, yang berlayar menuju lokasi kejadian, kata pernyataan itu.
RIA Novosti melaporkan Marine Alliance sudah mengalami kegagalan mesin sejak 7 Februari di Laut Jepang saat cuaca buruk.
Kapal tanker tersebut tidak diaktifkan dan hanyut menuju Pulau Okushiri, utara Selat Tsugaru, ketika satu kapal penyelamat Jepang mengambil tanker itu dan ditarik pada 8 Februari, serta membantunya untuk tiba di pelabuhan Hakodate, Hokkaido, pada 11 Februari, kata laporan Buletin Maritim Rusia.
(H-AK)
Tanker minyak Rusia terdampar di Laut Jepang
18 Februari 2013 13:20 WIB
Ilustrasi (ANTARA/Kristian Ali)
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2013
Tags: