Cirebon (ANTARA News) - Jelang perayaan tahun baru Imlek, pesanan buah naga di kawasan Pantura Kabupaten Cirebon, Indramayu, Kuningan dan Majelangka meningkat.
Buah naga salah satu jenis buah yang biasanya menjadi sajian dalam perayaan Imlek. Tak Kok Ming, warga keturunan tionghoa di Cirebon
mengaku, berbagai kebutuhan ciri khas Imlek seperti buah naga, ikan
bandeng jumbo, kue keranjang mulai disiapkan.
Kuswan, salah seorang pedagang buah naga di pasar Kanoman Kota Cirebon mengatakan permintaan buah naga meningkat hingga 100 persen dibanding hari biasa.
"Permintaan buah naga meningkat dan harga melonjak hingga mencapai Rp 45 ribu per kilogram, padahal sebelumnya paling dijual kisaran Rp 28 ribu per kilogram untuk kualitas sedang,"katanya.
Ia menambahkan, kiriman buah naga masih didatangkan dari Kulon Progo.
(EJS/B008)
Jelang Imlek, permintaan buah naga meningkat
8 Februari 2013 15:23 WIB
Seorang petani memanen buah naga di desa Majasari, Kec. Sliyeg, Indramayu, Jawa Barat, Kamis (7/2). (FOTO ANTARA/Dedhez Anggara)
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2013
Tags: