Peringatan tsunami untuk Pasifik Selatan
Sebuah buletin yang dirilis oleh Pusat Peringatan Tsunami Pasifik/NOAA/NWS yang diterbitkan 6 Februari 2013 menunjukkan wilayah yang terkena peringatan tsunami setelah guncangan gempa bumi 8 Skala Richter di lepas pantai Kepulauan Solomon. Tsunami kecil menghantam Kepulauan Solomon hari ini setelah gempa bumi besar di bawah laut menyalakan peringatan tsunami untuk beberapa negara-negara Kepulauan Pasifik Selatan dan memperingatkan banyak lagi negara di sekitarnya untuk waspada, termasuk Australia dan Indonesia. (REUTERS/Pacific Tsunami Warning Center/NOAA/NWS/Handout)
���� Peringatan tersebut dikeluarkan untuk Kepulauan Solomon, Vanuatu,
Nauru, Papua Nugini, Tuvalu, Kaledonia Baru, Kosrae, Fiji,
Kiribati, dan Wallis dan kepulauan Futuna.
���� Peringatan untuk pengamatan tsunami juga dikeluarkan untuk seluruh negara di Pasifik Selatan, termasuk Australia, Selandia Baru dan Indonesia.
���� Gempa terjadi pada kedalaman yang sangat dangkal hanya lima kilometer (tiga mil) dan terletak 340 kilometer (211 mil) timur dari Kira Kira di Kepulauan Solomon.
���� "Belum diketahui apakah tsunami telah terjadi. Peringatan ini
hanya didasarkan pada evaluasi gempa," demikian kata pusat pemantauan tsunami.
(H-AK)
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2013