Madinah (ANTARA) - Pada hari kedua kedatangan dijadwalkan ada 5.858 peserta calon haji Indonesia tiba di Bandara Amir Mohammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah pada Kamis 25 Mei 2023.
"Hari ini dijadwalkan ada 15 kloter dengan jumlah 5.858 calon haji Indonesia yang mendarat di Bandara Amir Mohammad Bin Abdul Aziz, Madinah," kata Sekretaris Daerah Kerja (Daker) Bandara Akhmad Muslihudin, saat ditemui di Bandara AMAA, Kamis.
Jumlah tersebut, lanjut Muslihudin, belum termasuk petugas kesehatan pendamping masing-masing kloter sebanyak lima orang.
Jamaah calon haji Indonesia gelombang pertama yang tiba di Madinah pada hari kedua kedatangan tersebut ada empat kloter dari Embarkasi Jakarta-Pondok Gede (JKG).
Baca juga: Jamaah calon haji Indonesia kloter 1 embarkasi JKG tiba di Madinah
Kloter JKG-4 berisi 374 peserta dan telah tiba di AMAA Madinah pada pukul 02.20 Waktu Arab Saudi (WAS)
Berikut jadwal lengkapnya:
1. Embarkasi JKG Kloter 4 dengan 374 peserta calon haji tiba pukul 02.20 WAS.
2. Embarkasi SOC Kloter 4 dengan 360 peserta tiba pukul 05.00 WAS.
3. Embarkasi UPG Kloter 2 dengan 393 peserta tiba pukul 06.30 WAS.
4. Embarkasi SOC Kloter 5 dengan 360 peserta tiba pukul 07.10 WAS.
5. Embarkasi JKG Kloter 5 dengan 393 peserta tiba pukul 08.30 WAS.
6. Embarkasi BTJ Kloter 2 dengan 393 peserta tiba pukul 09.50 WAS.
7. Embarkasi KNO Kloter 2 dengan 360 peserta tiba pukul 12.50 WAS.
8. Embarkasi SOC Kloter 6 dengan 360 peserta tiba pukul 17.50 WAS.
9. Embarkasi BTH Kloter 3 dengan 374 peserta tiba pukul 17.35 WAS.
10. Embarkasi JKG Kloter 6 dengan 393 peserta tiba pukul 17.40 WAS.
11. Embarkasi JKS Kloter 4 dengan 405 peserta tiba pukul 19.40 WAS.
12. Embarkasi JKS Kloter 3 dengan 400 peserta tiba pukul 21.00 WAS.
13. Embarkasi SUB Kloter 4 dengan 450 peserta tiba pukul 20.50 WAS.
14. Embarkasi SUB Kloter 5 dengan 450 peserta tiba pukul 22.50 WAS.
15. Embarkasi JKG Kloter 7 dengan 393 peserta tiba tanggal 26 Mei 2023 pukul 00.50 WAS.
Sebelumnya kemarin atau 24 Mei 2023 sudah ada 6.383 calon haji Indonesia yang tiba di Madinah. Mereka langsung dibawa ke hotel dan selanjutnya akan menjalankan ibadah Salat Arbain atau salat lima waktu di Masjid Nabawi selama 8-9 hari tanpa putus.
Baca juga: PPIH Aceh: 786 calon haji Aceh sudah tiba di Madinah
Laporan dari Tanah Suci
Hari kedua kedatangan, 5.858 peserta tiba di AMAA Madinah
25 Mei 2023 17:07 WIB
Peserta calon haji tiba di Bandara Amir Mohammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah, Kamis 25 Mei 2023. ANTARA/Nur Istibsaroh
Pewarta: Nur Istibsaroh
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2023
Tags: