Paris (ANTARA) - Saham-saham Prancis berakhir di wilayah positif pada perdagangan Jumat (12/5) waktu setempat, membukukan keuntungan untuk hari kedua berturut-turut, dengan indeks acuan CAC 40 di Bursa Efek Paris terkerek 0,45 persen atau 33,07 poin menjadi menetap di 7.414,85 poin.
Indeks CAC 40 bangkit 0,28 persen atau 20,58 poin menjadi 7.381,78 poin pada Kamis (11/5), setelah terpangkas 0,49 persen atau 35,97 poin menjadi 7.361,20 poin pada Rabu (10/5), dan berkurang 0,59 persen atau 43,74 poin menjadi 7.397,17 poin pada Selasa (9/5).
Dari 40 saham perusahaan besar pilihan yang menjadi komponen indeks CAC 40, sebanyak 29 saham berhasil meraih keuntungan, sementara 11 saham lainnya mengalami kerugian.
Teleperformance SE, sebuah perusahaan penyedia layanan manajemen hubungan pelanggan dan membuat program untuk menarik pelanggan baru terangkat 2,98 persen, menjadi pencetak keuntungan terbesar (top gainer) dari saham-saham unggulan atau blue chips.
Diikuti oleh saham perusahaan multinasional Prancis yang mengembangkan dan memasarkan sistem terintegrasi untuk sektor transportasi Alstom SA meningkat 2,34 persen; serta grup perusahaan jasa keuangan dan perbankan internasional BNP Paribas SA menguat 1,99 persen.
Sementara itu, Unibail-Rodamco-Westfield SE, sebuah perusahaan properti dan pengembang real estat komersial Prancis menderita kerugian terbesar (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya tergelincir 1.53 persen.
Disusul oleh saham kelompok laboratorium Prancis yang menyediakan layanan pengujian dan dukungan untuk industri farmasi, makanan, lingkungan, agriscience, dan produk konsumen Eurofins Scientific SE kehilangan 0,99 persen; serta
perusahaan yang mendesain, memproduksi, dan mendistribusikan aksesori dan pakaian mewah pribadi Hermes International SCA turun 0,67 persen.
Baca juga: Saham Prancis rugi hari kedua, indeks CAC 40 terpangkas 0,49 persen
Baca juga: Saham Prancis hentikan rugi 2-hari, indeks CAC 40 bangkit 0,28 persen
Saham Prancis berakhir positif, indeks CAC 40 terkerek 0,45 persen
13 Mei 2023 05:32 WIB
Ilustrasi - Pergerakan indeks CAC di Bursa Efek Paris, Prancis. ANTARA/Reuters/aa.
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2023
Tags: