Garasi Drift tampilkan replika mobil ikonik "Fast & Furious"
11 Mei 2023 22:18 WIB
Mobil Toyota Supra MK IV (kiri) dan Mazda RX-7 Veilside (kanan) ala film "Fast & Furious" yang ditampilkan pada acara Fast X - Drift & Dine with Garasi Drift di Sirkuit J99 Maxx Drift Circuit, Tangerang, Banten pada Kamis (11/5). (ANTARA/Farhan Arda Nugraha)
Tangerang (ANTARA) - Kanal Youtube Garasi Drift menampilkan dua mobil ikonik dari seri film aksi balapan terkenal "Fast & Furious" pada acara Fast X - Drift & Dine with Garasi Drift di Tangerang, Banten pada Kamis.
Dua mobil ikonik "Fast & Furious" yang dihadirkan oleh Garasi Drift pada acara tersebut adalah mobil Mazda RX-7 Veilside berwarna hitam oranye yang digunakan karakter Han pada film "Fast & Furious: Tokyo Drift" dan Toyota Supra MK IV berwarna oranye yang digunakan karakter Brian O'Connor pada film "The Fast and the Furious".
Salah satu pendiri kanal Garasi Drift, Dipo Dwiki, mengaku menyukai film "Fast & Furious" dan film tersebut yang menginspirasinya untuk membuat kanal Youtube Garasi Drift serta beberapa konten yang berkaitan dengan film tersebut.
"Kita bikin Garasi Drift Youtube channel itu terinspirasi banget sama filmnya ("Fast & Furious") jadi kita kadang bikin konten yang bawa-bawa filmnya dikit karena kita memang suka. Bahkan kita bikin replika mobilnya juga," kata Dipo saat ditemui wartawan pada acara Fast X - Drift & Dine with Garasi Drift, Kamis.
Tampilan luar mulai dari body kit, velg, penutup mesin, bumper hingga bagian interior mobil Mazda RX-7 dan Toyota Supra dimodifikasi semirip mungkin dengan mobil yang ada pada film "Fast & Furious". Sementara untuk bagian mesin mobil Mazda RX-7 telah mengalami beberapa modifikasi sedangkan mesin pada mobil Toyota Supra masih otentik karena memakai mesin asli dari Toyota Supra.
Garasi Drift adalah kanal Youtube yang dirintis oleh dua pembalap drift profesional bersaudara, Dipo Dwiki dan Ziko Harnadi, sejak tahun 2017. Kanal tersebut menyajikan berbagai konten yang berkaitan dengan otomotif terutama balap drift. Saat ini kanal tersebut telah memiliki 1,75 juta pelanggan (subscribers) dan juga mengunggah konten di media sosial Tiktok dan Instagram.
Garasi Drift berkolaborasi dengan Universal Pictures International untuk mengadakan acara Fast X Experience Drift & Dine yang diselenggarakan di Sirkuit J99 Maxx Drift Circuit, Tangerang, Banten untuk menyambut perilisan sekuel ke-10 film "Fast & Furious" yang berjudul "Fast X" yang akan tayang pada 17 Mei 2023.
Baca juga: Louis Leterrier ditunjuk jadi sutradara film "Fast and Furious" berikutnya
Baca juga: Brie Larson jadi pemain baru di film "Fast & Furious 10"
Baca juga: "Fast & Furious 10" mundur tayang hingga 19 Mei 2023
Dua mobil ikonik "Fast & Furious" yang dihadirkan oleh Garasi Drift pada acara tersebut adalah mobil Mazda RX-7 Veilside berwarna hitam oranye yang digunakan karakter Han pada film "Fast & Furious: Tokyo Drift" dan Toyota Supra MK IV berwarna oranye yang digunakan karakter Brian O'Connor pada film "The Fast and the Furious".
Salah satu pendiri kanal Garasi Drift, Dipo Dwiki, mengaku menyukai film "Fast & Furious" dan film tersebut yang menginspirasinya untuk membuat kanal Youtube Garasi Drift serta beberapa konten yang berkaitan dengan film tersebut.
"Kita bikin Garasi Drift Youtube channel itu terinspirasi banget sama filmnya ("Fast & Furious") jadi kita kadang bikin konten yang bawa-bawa filmnya dikit karena kita memang suka. Bahkan kita bikin replika mobilnya juga," kata Dipo saat ditemui wartawan pada acara Fast X - Drift & Dine with Garasi Drift, Kamis.
Tampilan luar mulai dari body kit, velg, penutup mesin, bumper hingga bagian interior mobil Mazda RX-7 dan Toyota Supra dimodifikasi semirip mungkin dengan mobil yang ada pada film "Fast & Furious". Sementara untuk bagian mesin mobil Mazda RX-7 telah mengalami beberapa modifikasi sedangkan mesin pada mobil Toyota Supra masih otentik karena memakai mesin asli dari Toyota Supra.
Garasi Drift adalah kanal Youtube yang dirintis oleh dua pembalap drift profesional bersaudara, Dipo Dwiki dan Ziko Harnadi, sejak tahun 2017. Kanal tersebut menyajikan berbagai konten yang berkaitan dengan otomotif terutama balap drift. Saat ini kanal tersebut telah memiliki 1,75 juta pelanggan (subscribers) dan juga mengunggah konten di media sosial Tiktok dan Instagram.
Garasi Drift berkolaborasi dengan Universal Pictures International untuk mengadakan acara Fast X Experience Drift & Dine yang diselenggarakan di Sirkuit J99 Maxx Drift Circuit, Tangerang, Banten untuk menyambut perilisan sekuel ke-10 film "Fast & Furious" yang berjudul "Fast X" yang akan tayang pada 17 Mei 2023.
Baca juga: Louis Leterrier ditunjuk jadi sutradara film "Fast and Furious" berikutnya
Baca juga: Brie Larson jadi pemain baru di film "Fast & Furious 10"
Baca juga: "Fast & Furious 10" mundur tayang hingga 19 Mei 2023
Pewarta: Farhan Arda Nugraha
Editor: Satyagraha
Copyright © ANTARA 2023
Tags: