Jakarta (ANTARA) - Penyanyi sekaligus aktris Halle Bailey mengatakan dirinya merasa terhormat dapat memainkan karakter Ariel dalam film "The Little Mermaid" yang akan dirilis secara luas di bioskop pada 26 Mei mendatang.
"Saya merasa terhormat berada di sini hari ini, saya sangat bersyukur bahwa semua orang akan dapat menonton semuanya secara bersama-sama, dan saya tidak sabar menunggu, sejujurnya," kata Halle Bailey saat menghadiri pemutaran perdana "The Little Mermaid" di Los Angeles, Amerika Serikat, sebagaimana dikutip dari The Hollywood Reporter yang disiarkan Selasa (9/5).
Ariel merupakan karakter putri duyung ikonik dari Disney. Untuk mendalami perannya tersebut, Halle Bailey mengatakan dia bahkan harus menjalani pelatihan selama tiga bulan terlebih dahulu sebelum syuting.
Baca juga: Disney pilih Halle Bailey jadi Ariel di live action "Little Mermaid"
Menanggapi peran Halle Bailey, kepada People, Daveed Diggs pun turut mengapresiasi perempuan berusia 23 tahun itu dan menganggap peran Ariel yang dibawakan sebagai suatu hal yang luar biasa untuk proyek film "The Little Mermaid".
Menurut Diggs, yang menjadi pengisi suara karakter Sebastian, peran Halle Bailey penting sebagai representasi dari orang-orang kulit hitam dan coklat di layar sinema.
"Saya pikir itu luar biasa. Jelas, penting bagi anak-anak kulit hitam dan coklat dan untuk anak-anak dari semua etnis saat menonton ke layar sinema dan merasa bahwa cerita itu milik mereka juga. Saya sangat terharu tentang itu," ujar Diggs.
Sebelumnya, reaksi rasis di media sosial bermunculan setelah trailer "The Little Mermaid" dirilis tahun lalu, menunjukkan karakter Ariel diperankan oleh perempuan kulit hitam. Di sisi lain, menurut Reuters, banyak pula unggahan video yang menunjukkan bahwa anak-anak kulit hitam turut senang melihat Bailey berperan sebagai putri Disney.
Selain Bailey dan Diggs, "The Little Mermaid" turut menampilkan aktor-aktor lain termasuk Melissa McCarthy yang berperan sebagai penyihir jahar Ursula, Javier Bardem berperan sebagai Raja Triton, hingga Jonah Hauer-King sebagai Eric yang merupakaan dambaan hati Ariel.
Baca juga: Lagu "Part of Your World" dirilis online
Baca juga: Deretan film baru yang paling dinantikan di tahun 2023
Baca juga: "Super Mario Bros" raup penjualan tiket global sebesar Rp5,6 triliun
Halle Bailey terhormat tampil sebagai Ariel di "The Little Mermaid"
10 Mei 2023 18:41 WIB
Halle Bailey sebagai Ariel di film “The Little Mermaid” (ANTARA/HO)
Penerjemah: Rizka Khaerunnisa
Editor: Natisha Andarningtyas
Copyright © ANTARA 2023
Tags: