Makassar (ANTARA) - Hasil evaluasi dari arus mudik dan balik di wilayah Pelindo Regional 4 mencatat arus kapal penumpang terbanyak yaitu di Pelabuhan Manado, Sulawesi Utara(Sulut) sebanyak 142 call.
"Untuk arus kapal penumpang yang bertumbuh signifikan hingga 15 hari pasca Lebaran 2023, arus kapal penumpang terbanyak yaitu Pelabuhan Manado sebanyak 142 call, lalu Pelabuhan Ternate 116 call, Pelabuhan Kendari 93 call," kata Regional Head 4 Pelindo, Enriany Muis di Makassar, Selasa.
Selain itu, lanjut Enriany, Pelabuhan Ambon 92 call dan Pelabuhan Nunukan sebanyak 83 call.
Dia mengatakan, keberhasilan itu tidak terlepas dari dukungan seluruh stakeholder yang sudah membantu kelancaran arus mudik dan balik tahun ini.
Pada kesempatan tersebut, Enriany turut mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang sudah menggunakan moda transportasi laut dengan tertib dan selalu mengutamakan kenyamanan dan keamanan masing-masing.
“Apa yang sudah kita capai di tahun ini tentu akan menjadi evaluasi di tahun-tahun yang akan datang. Semoga di tahun depan kegiatan mudik kita semakin tertib dan lancar, sehingga semakin banyak masyarakat yang tertarik menggunakan moda transportasi kapal laut,” ujarnya.
Sementara itu, salah seorang penumpang arus balik asal Kabupaten Bulukumba, Sulsel Kasmawati mengatakan, kelancaran arus mudik dan balik ini juga didukung oleh program mudik dan balik gratis dari pihak Subholding Pelindo Jasa Maritim di lapangan.
Menurut dia, program mudik dan balik gratis itu sangat membantu keluarganya, karena biaya transportasi sudah ada yang talangi.
"Kalau biaya sendiri, pulang kampung ramai-ramai bersama anggota keluarga bisa sampai Rp1,5 juta sekali jalan untuk biaya bus atau rental mobil," jelasnya.
Baca juga: Kemenhub kucurkan Rp12,6 miliar bangun dermaga Pelabuhan Manado
Pelabuhan Manado catat arus kapal penumpang terbanyak di "peak Season
9 Mei 2023 23:20 WIB
Suasana arus kapal penumpang dan barang di kawasan terminal Pelabuhan Makassar. Antara/ Suriani Mappong
Pewarta: Suriani Mappong
Editor: Guido Merung
Copyright © ANTARA 2023
Tags: