Masker wajah tersebut memiliki kandungan charcoal (arang), kaolin, serta castor oil (minyak jarak) yang diklaim mampu mengatasi permasalahan komedo, pori-pori besar, dan kulit berminyak.
"Dengan kandungan tersebut, face mask ini mampu untuk mengeluarkan tumpukan komedo pada kulit, mencerahkan, melembabkan, dan membuat kulit lebih halus serta elastis," kata pendiri Azrina Beauty Melisa Wijaya dalam siaran pers, Kamis.
Selain itu, masker wajah itu diklaim mampu mengatasi permasalahan kulit kusam, jerawat, hingga mencegah tanda-tanda penuaan dini pada wajah.
Produk Pure Charcoal Mud Mask juga sangat cocok bagi mereka yang tidak suka memakai produk perawatan kulit dengan langkah terlalu banyak atau sibuk dengan aktivitas sehari-hari.
"Cukup mengaplikasikan Azrina Beauty Pure Charcoal Mud Mask ini dalam waktu 10 menit saja, segala akar permasalahan kulit sudah terselesaikan," kata Melisa.
Azrina Beauty menawarkan peluang bisnis bagi konsumen. Merek yang sudah berdiri selama enam tahun itu membuka kesempatan bagi siapa saja yang ingin menjadi mitra atau dari perusahaan asal Samarinda, Kalimantan Timur, tersebut.
Brand itu sudah mengeluarkan berbagai jenis produk, baik perawatan luar maupun dalam, mulai dari face mask, beauty spray, serum, body lotion, lip serum, body scrub, serta minuman kolagen.
Saat ini mitra Azrina Beauty telah tersebar di seluruh Indonesia mulai dari Jakarta, Tangerang, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, dan berbagai kota besar lainnya.
Baca juga: White Story rilis masker Jeju "volcanic ash"
Baca juga: Masker vegan untuk redakan stress pada kulit wajah Baca juga: Mahasiswa Universitas Brawijaya produksi masker wajah dari olahan susu
Baca juga: White Story rilis masker Jeju "volcanic ash"
Baca juga: Masker vegan untuk redakan stress pada kulit wajah Baca juga: Mahasiswa Universitas Brawijaya produksi masker wajah dari olahan susu