Pemprov Kalsel mengantar gratis 675 pemudik ke kampung halaman
20 April 2023 01:40 WIB
Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor didampingi Kadishub Kalsel M Fitri Hernadi saat hendak melepas mudik gratis di eks Kantor Gubernur Kalsel, di Banjarmasin, Rabu (20/4/2023). ANTARA/Sukarli
Banjarmasin (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) mengantar gratis sebanyak 675 pemudik ke kampung halaman dalam program mudik gratis bersama Paman Birin (Gubernur Kalsel) jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah atau 2023 Masehi.
Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor atau lebih akrab disapa Paman Birin melepas langsung ratusan pemudik yang diangkut puluhan minibus dari mobil dinas Pemprov Kalsel tersebut di halaman eks Kantor Gubernur Kalsel di Banjarbaru, Rabu.
Gubernur Kalsel berharap semua pemudik sampai dengan selamat ke kampung halaman, hingga dapat merayakan Lebaran bersama keluarga.
Menurutnya, pemprov setempat memberikan bantuan mudik gratis ini sebagai bentuk perhatian dan upaya keselamatan transportasi bagi masyarakat untuk pulang ke kampung halaman.
"Saya pesan kepada para sopir agar mementingkan keselamatan di jalan, jangan ugal-ugalan, harus menaati aturan lalu lintas," kata Gubernur pula.
Dia pun berharap, masyarakat bisa mendapatkan kebahagiaan dapat pulang ke kampung halaman, berhari raya di sana, berkumpul berserta sanak saudara.
"Sekali lagi selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H untuk semuanya, sampaikan salam saya dengan keluarga di kampung halaman," ujar Gubernur.
Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kalsel M Fitri Hernadi menyampaikan, mudik gratis bersama Paman Birin ini untuk jurusan antarkota dalam provinsi (AKDP).
Menurutnya, kuota untuk mudik gratis ini terpenuhi sebanyak 675 orang.
"Gubernur berharap pada tahun akan datang ditingkatkan lagi," ujarnya.
Para pemudik yang sudah terdaftar, kata Fitri, mendapatkan tiket elektronik yang sudah ditentukan armada hingga tempat duduknya.
"Jadi semua diatur rapi, insya Allah tidak ada yang tertukar tempat hingga tujuan," katanya pula.
Menurutnya, Pemprov Kalsel hanya memfasilitasi mudik Lebaran, sedangkan untuk balik setelah di kampung halaman, tidak ada.
"Jadi arus balik Lebaran nanti itu ikut angkutan umum," ujarnya lagi.
Untuk rute mudik gratis, yakni Banjarmasin arah Banua Anam, yaitu Kabupaten Tapin, Hulu Sungai Selatan, Hulu Sungai Tengah, Hulu Sungai Utara, Balangan, dan Tabalong.
Rute lainnya, katanya pula, adalah Banjarmasin ke daerah pesisir, yakni Kabupaten Tanah Laut, Tanah Bumbu, dan Kotabaru.
Baca juga: Pemprov Kalsel siapkan 50 minibus untuk mudik gratis Lebaran 2023
Baca juga: Antusias pemudik tinggi daftar mudik gratis Pemprov Kalsel
Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor atau lebih akrab disapa Paman Birin melepas langsung ratusan pemudik yang diangkut puluhan minibus dari mobil dinas Pemprov Kalsel tersebut di halaman eks Kantor Gubernur Kalsel di Banjarbaru, Rabu.
Gubernur Kalsel berharap semua pemudik sampai dengan selamat ke kampung halaman, hingga dapat merayakan Lebaran bersama keluarga.
Menurutnya, pemprov setempat memberikan bantuan mudik gratis ini sebagai bentuk perhatian dan upaya keselamatan transportasi bagi masyarakat untuk pulang ke kampung halaman.
"Saya pesan kepada para sopir agar mementingkan keselamatan di jalan, jangan ugal-ugalan, harus menaati aturan lalu lintas," kata Gubernur pula.
Dia pun berharap, masyarakat bisa mendapatkan kebahagiaan dapat pulang ke kampung halaman, berhari raya di sana, berkumpul berserta sanak saudara.
"Sekali lagi selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H untuk semuanya, sampaikan salam saya dengan keluarga di kampung halaman," ujar Gubernur.
Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kalsel M Fitri Hernadi menyampaikan, mudik gratis bersama Paman Birin ini untuk jurusan antarkota dalam provinsi (AKDP).
Menurutnya, kuota untuk mudik gratis ini terpenuhi sebanyak 675 orang.
"Gubernur berharap pada tahun akan datang ditingkatkan lagi," ujarnya.
Para pemudik yang sudah terdaftar, kata Fitri, mendapatkan tiket elektronik yang sudah ditentukan armada hingga tempat duduknya.
"Jadi semua diatur rapi, insya Allah tidak ada yang tertukar tempat hingga tujuan," katanya pula.
Menurutnya, Pemprov Kalsel hanya memfasilitasi mudik Lebaran, sedangkan untuk balik setelah di kampung halaman, tidak ada.
"Jadi arus balik Lebaran nanti itu ikut angkutan umum," ujarnya lagi.
Untuk rute mudik gratis, yakni Banjarmasin arah Banua Anam, yaitu Kabupaten Tapin, Hulu Sungai Selatan, Hulu Sungai Tengah, Hulu Sungai Utara, Balangan, dan Tabalong.
Rute lainnya, katanya pula, adalah Banjarmasin ke daerah pesisir, yakni Kabupaten Tanah Laut, Tanah Bumbu, dan Kotabaru.
Baca juga: Pemprov Kalsel siapkan 50 minibus untuk mudik gratis Lebaran 2023
Baca juga: Antusias pemudik tinggi daftar mudik gratis Pemprov Kalsel
Pewarta: Sukarli
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2023
Tags: