Jakarta (ANTARA) - Petugas di Terminal Kampung Rambutan memperkirakan akan ada lonjakan jumlah penumpang di terminal tersebut pada H-4 atau Selasa, 18 April 2023, sore hari ini.

"Kami memperkirakan mulai sore ini akan ada lonjakan (penumpang) sampai besok tanggal 19 April 2023," kata Kepala Regu Khusus Terminal Kampung Rambutan Mulyono, di Jakarta, Selasa.

Mulyono mengatakan peningkatan tersebut diperkirakan karena hari libur cuti bersama akan dimulai pada 19 April 2023, sehingga pada Selasa 18 April 2023 atau hari ini diperkirakan menjadi hari terakhir bekerja bagi sebagian besar orang.

Berdasarkan data per 18 April 2023 pukul 07.00 WIB, jumlah penumpang yang melakukan keberangkatan dari Terminal Kampung Rambutan pada H-5 adalah sebanyak 1.833 orang.

Baca juga: Pemudik dari Kampung Rambutan disarankan tak beli tiket di terminal

Jumlah tersebut masih lebih sedikit dibandingkan 1.848 orang pada H-6, tetapi sedikit lebih banyak dibandingkan 1.743 penumpang pada periode yang sama selama masa Angkutan Mudik Lebaran 2022.

Dibandingkan dengan H-12 selama masa Angkutan Lebaran 2023, jumlah pemudik pada H-4 tersebut mengalami peningkatan lebih dari 4 kali lipat, dengan jumlah penumpang pada H-12 adalah sebanyak 430 penumpang.

Sementara itu daerah tujuan mudik para penumpang yang berangkat dari terminal tersebut antara lain adalah Jawa Tengah, Jawa Barat, Banten, Sumatera Selatan, Bengkulu, Sumatera Barat, Jawa Timur, dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Sebagian besar penumpang yang berangkat dari terminal tersebut menuju berbagai daerah di Jawa Tengah.

Pada Angkutan Mudik Lebaran 2022, kata dia, mayoritas penumpang yang berangkat dari Terminal Kampung Rambutan juga menuju Jawa Tengah, disusul Jawa Barat, Banten, Sumatera, dan Jawa Timur.

Baca juga: Kepala terminal: Pemudik jangan terima makanan-minuman dari OTK