Kemarin, BMW serah terima mobil listrik hingga tips menyimpan telur
14 April 2023 05:06 WIB
Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) Setya Utama (kanan) berbincang dengan President Director of BMW Group Indonesia Ramesh Divyanathan (kiri) usai acara serah terima mobil resmi KTT ASEAN BMW iX di Jakarta, Kamis (13/4/2023). BMW menyerahkan 13 kendaraan listrik premium BMW iX kepada Kemensetneg untuk digunakan oleh presiden maupun perdana menteri negara peserta KTT ASEAN ke-42 di Labuan Bajo, NTT, 9-11 Mei 2023. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/foc.
Jakarta (ANTARA) - BMW serah terima 13 unit mobil listrik dukung KTT ASEAN di Labuan Bajo hingga tips menyimpan telur di rumah agar tetap berkualitas, menjadi pilihan berita menarik dalam kanal Lifestyle ANTARA yang terjadi pada Kamis (13/4).
Untuk membaca berita menarik lainnya, kami rangkum beberapa di antaranya dalam tautan berikut ini.
1. BMW serah terima 13 unit mobil listrik Ix dukung KTT ASEAN Labuan Bajo
PT BMW Indonesia melakukan serah terima sebanyak 13 unit kendaraan listrik premium seri Sports Activity Vehicle (SAV) BMW iX kepada Kementerian Sekretariat Negara sebagai bentuk dukungan bagi suksesnya perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-42 yang berlangsung pada 9-11 Mei mendatang di Labuan Bajo.
"BMW Indonesia merasa sangat bangga dan bersyukur karena terpilih menjadi kendaraan resmi untuk KTT ASEAN 2023. Melalui proses yang panjang, akhirnya BMW dapat menjadi sustainable mobility partner pada kegiatan penting ini," kata Vice President of Sales & Network Development BMW Group Indonesia Bayu Rianto pada acara serah terima di Jakarta, Kamis.
2. FBI peringatkan bahaya gunakan pengisi daya ponsel di fasilitas publik
FBI mengingatkan konsumen untuk tidak menggunakan stasiun pengisian daya umum, pasalnya penipu dapat menginfeksi mesin-mesin tersebut dengan malware dan mencuri data mereka.
Dalam peringatan yang baru dirilis, pejabat FBI meminta pelanggan untuk menghindari menggunakan port pengisian USB umum di bandara, pusat perbelanjaan, dan hotel, dengan mengingatkan bahwa peretas bisa menggunakan kesempatan itu untuk mengakses ponsel atau tablet seseorang.
3. Karakter Park Seo Joon diungkap sekilas di trailer “The Marvels”
Karakter yang diperankan aktor Korea Selatan Park Seo-joon diungkap secara sekilas dalam video cuplikan atau trailer perdana film "The Marvels" yang diunggah pada Rabu (11/4).
Sang aktor hanya muncul satu detik dalam video berdurasi 1:57 menit itu, dalam tampilan rambut panjang sebahu.
4. Resep hidangan khas Hong Kong “Mango Sago” cocok untuk takjil
Koki Selebritas Yuda Bustara membagikan resep dan tata cara membuat hidangan khas Hong Kong, “Mango Sago” yang menurutnya cocok untuk disantap sebagai takjil saat berbuka puasa.
“Orang Hong Kong biasanya menyantap Mango Sago setelah makan dim sum, sebagai hidangan penutup, namun juga cocok untuk jadi menu berbuka puasa,” kata koki yang langganan melancong ke Hong Kong itu pada konferensi pers di Jakarta, Rabu (12/4).
5. Tips memilih hingga menyimpan telur di rumah agar tetap berkualitas
Dokter Spesialis Gizi dr. Marya Haryono, MGizi, SpGK, FINEM menjelaskan bahwa salah satu cara mudah untuk memilih telur yang bagus adalah yang memiliki cangkang bersih serta tidak retak.
“Kalau dibanding-bandingkan juga kadang kita nggak bisa tahu. Tapi pilihlah telur yang bersih, tidak ada retakan,” ungkap Marya saat dijumpai di acara konferensi pers “Hero Supermarket Dukung Gerakan Telur Bebas Kandang” di Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan, Kamis.
Untuk membaca berita menarik lainnya, kami rangkum beberapa di antaranya dalam tautan berikut ini.
1. BMW serah terima 13 unit mobil listrik Ix dukung KTT ASEAN Labuan Bajo
PT BMW Indonesia melakukan serah terima sebanyak 13 unit kendaraan listrik premium seri Sports Activity Vehicle (SAV) BMW iX kepada Kementerian Sekretariat Negara sebagai bentuk dukungan bagi suksesnya perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-42 yang berlangsung pada 9-11 Mei mendatang di Labuan Bajo.
"BMW Indonesia merasa sangat bangga dan bersyukur karena terpilih menjadi kendaraan resmi untuk KTT ASEAN 2023. Melalui proses yang panjang, akhirnya BMW dapat menjadi sustainable mobility partner pada kegiatan penting ini," kata Vice President of Sales & Network Development BMW Group Indonesia Bayu Rianto pada acara serah terima di Jakarta, Kamis.
2. FBI peringatkan bahaya gunakan pengisi daya ponsel di fasilitas publik
FBI mengingatkan konsumen untuk tidak menggunakan stasiun pengisian daya umum, pasalnya penipu dapat menginfeksi mesin-mesin tersebut dengan malware dan mencuri data mereka.
Dalam peringatan yang baru dirilis, pejabat FBI meminta pelanggan untuk menghindari menggunakan port pengisian USB umum di bandara, pusat perbelanjaan, dan hotel, dengan mengingatkan bahwa peretas bisa menggunakan kesempatan itu untuk mengakses ponsel atau tablet seseorang.
3. Karakter Park Seo Joon diungkap sekilas di trailer “The Marvels”
Karakter yang diperankan aktor Korea Selatan Park Seo-joon diungkap secara sekilas dalam video cuplikan atau trailer perdana film "The Marvels" yang diunggah pada Rabu (11/4).
Sang aktor hanya muncul satu detik dalam video berdurasi 1:57 menit itu, dalam tampilan rambut panjang sebahu.
4. Resep hidangan khas Hong Kong “Mango Sago” cocok untuk takjil
Koki Selebritas Yuda Bustara membagikan resep dan tata cara membuat hidangan khas Hong Kong, “Mango Sago” yang menurutnya cocok untuk disantap sebagai takjil saat berbuka puasa.
“Orang Hong Kong biasanya menyantap Mango Sago setelah makan dim sum, sebagai hidangan penutup, namun juga cocok untuk jadi menu berbuka puasa,” kata koki yang langganan melancong ke Hong Kong itu pada konferensi pers di Jakarta, Rabu (12/4).
5. Tips memilih hingga menyimpan telur di rumah agar tetap berkualitas
Dokter Spesialis Gizi dr. Marya Haryono, MGizi, SpGK, FINEM menjelaskan bahwa salah satu cara mudah untuk memilih telur yang bagus adalah yang memiliki cangkang bersih serta tidak retak.
“Kalau dibanding-bandingkan juga kadang kita nggak bisa tahu. Tapi pilihlah telur yang bersih, tidak ada retakan,” ungkap Marya saat dijumpai di acara konferensi pers “Hero Supermarket Dukung Gerakan Telur Bebas Kandang” di Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan, Kamis.
Pewarta: Fitra Ashari
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2023
Tags: