Padang (ANTARA News) - Pergelaran balap sepeda internasional Tour de Singkarak di Sumatera Barat pada 2013 akan melewati 16 kabupaten/kota, pada 3-9 Juli.

"Untuk TdS 2013 ini akan ada tambahan dua daerah lagi yang sebelumnya 14 kabupaten/kota yang dilalui pebalap," kata Kepala Bidang Promosi Dinas Kebudayaan dan Parwisata (Disbudpar) Sumbar Wempie Yuliam di Padang, Selasa.

Ia menyebutkan, sebelumnya Disbudpar sudah mengusulkan tiga daerah yang akan dilalui dalam pergelaran internasional tersebut, yakni Kabupaten Dharmasraya, Kabupaten Solok Selatan, dan Kabupaten Pasaman Barat.

Sebelum ditetapkan, Kementerian Parwisata dan Ekonomi Kreatif akan melakukan kajian dan penelusuran rute di ketiga daerah tersebut. Dari tiga daerah itu, hanya dua daerah yang akan dilalui TdS.

"Kajian untuk daerah yang dilalui peserta TdS itu meliputi penginapan, panjang rute, dan kelayakan jalan di daerah itu," katanya.

Ia menyebutkan, TdS ini merupakan satu langkah untuk memperkenalkan kebudayaan dan pariwisata Sumbar kepada dunia sekaligus ajang promosi tahunan Disbudpar untuk meningkatkan kunjungan wisatawan asing dan lokal ke Ranah Minang.

Pada tahun sebelumnya ada daerah yang memanfaatkan TdS untuk memperkenalkan event daerahnya, seperti Payakumbuh yang mengadakan pacu itik, dan menambah meriah acara TdS 2012.

"Diharapkan pada tahun 2013 daerah yang dilalui pebalap juga menyiapkan kegiatan pendukung TdS seperti pada tahun sebelumnya." ujur dia.

Dalam rangka menyambut TdS 2013, Disbudpar sudah menyiapkan anggaran dan sosialiasi dalam bentuk media luar ruang seperti spanduk dan baliho yang sudah disiapkan jauh-jauh hari, kata dia.

"Pembukaan TdS 2013 akan dilaksanakan di Bukittinggi dan ditutup di Kota Padang," katanya.

(KR-AGP/F002)