Milan (ANTARA News) - Terbayar sudah dendam Inter Milan atas Napoli. Pasukan asuhan Stramaccioni menekuk pasukan Mazzari dengan skor 2-1 di Stadion Giuseppe Meazza.
Laga Inter Milan melawan Napoli yang dilabel sebagai partai "Big Match" dalam ajang Liga Utama Italia (Serie A) ini begitu menekan bagi kedua tim.
Kedua tim memerlukan kemenangan untuk terus menempel Juventus di puncak klasemen. Sebelum laga ini digelar, Inter mengoleksi 31 poin, sementara Napoli menggenggam 33 poin. Dan Ternyata Inter memenangi laga krusial ini.
Berikut ini ringkasan pertandingan kompetisi sepak bola Liga Italia yang berlangsung Minggu malam waktu setempat.
Minggu, 9 Desember
Inter Milan 2 Fredy Guarin 8, Diego Milito 39
Napoli 1 Edinson Cavani 54
Setengah main: 2-0; Penonton: 41,000
- - -
Palermo 0
Kartu merah: Michel Morganella 75
Juventus 1 Stephan Lichtsteiner 50
Setengah main: 0-0; Penonton: 17,000
- - -
Cagliari 0
Chievo Verona 2 Alberto Paloschi 67, Cyril Thereau 87
- - -
Pescara 2 Elvis Abbruscato 52, Ante Vukusic 73
Genoa 0
Setengah main: 0-0; Penonton: 8,000
- - -
Siena 1 Alessandro Rosina 10
Catania 3 Lucas Nahuel Castro 50, Gonzalo Bergessio 67,82
Setengah main: 1-0; Penonton: 8,240
- - -
Torino 2 Mario Alberto Santana 28, Rolando Bianchi 80
AC Milan 4 Robinho 40, Antonio Nocerino 53, Giampaolo Pazzini 61, Stephan El Shaarawy 76
Setengah main: 1-1; Penonton: 15,000
- - -
Sabtu, 8 Desember
AS Roma 4 Leandro Castan 7, Francesco Totti 19,45+1, Pablo Osvaldo 89
Fiorentina 2 Facundo Roncaglia 14, Mounir El Hamdaoui 46
Setengah main: 3-1; Penonton: 41,689
- - -
Atalanta Bergamo 2 German Denis 4, Federico Peluso 38
Parma 1 Amauri 45
Setengah main: 2-1; Penonton: 12.948
- - -
Pertandingan berikutnya (GMT):
Senin, 10 Desember
Sampdoria v Udinese (1800)
Bologna v Lazio (2000).
(ANT)
Ringkasan pertandingan Liga Utama Italia
10 Desember 2012 09:08 WIB
Pelatih Inter Milan Andrea Stramaccioni (REUTERS / Marko Djurica )
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2012
Tags: