Pertamina Sumbagsel-Gojek MoU pembayaran non-tunai di SPBU
14 Maret 2023 17:07 WIB
Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel bersama dengan Gojek menandatangani nota kesepahaman (MoU) di Palembang, Selasa (14/3/2023). (ANTARA/HO-Pertamina)
Palembang (ANTARA) - Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel bersama dengan Gojek menandatangani nota kesepahaman (MoU) pembayaran secara non-tunai dengan Gopay bagi mitra-mitra Gojek di Palembang yang mengisi bahan bakar di SPBU Pertamina di kota itu.
Penandatangan ini dilakukan di Kantor Gojek Palembang, Jalan Demang Lebar Daun oleh Sales Manager Pertamina Regional Sumatra, Sales Area Manager (SAM) Sumsel Babel Pertamina Patra Niaga Sadli Ario Priambodo dan District Head Gojek Palembang, Achriansyah Agung Putra Mursyi.
Area Manager Communication, Relation & CSR Sumbagsel Tjahyo Nikho Indrawan di Palembang, Selasa, mengatakan dengan melakukan pembayaran non-tunai tentu nantinya akan semakin memudahkan konsumen khususnya para mitra Gojek.
"Kami berharap melalui kerja sama ini dapat menghadirkan berbagai solusi dan kemudahan bagi konsumen, termasuk dalam hal pembayaran," katanya.
Dengan menggunakan aplikasi MyPertamina untuk pembelian bahan bakar ini, kata dia, mitra-mitra Gojek juga berkesempatan untuk mendapatkan voucher cashback untuk mengisi bahan bakar di SPBU Pertamina dengan hanya mengisi bahan bakar minimal satu kali dalam seminggu.
Ia menjelaskan kesempatan mendapatkan voucher periode pertama bisa diraih mulai minggu ketiga bulan Maret, hingga minggu kedua bulan April 2023.
”Setiap minggunya, akan dipilih 25 orang mitra Gojek yang masing-masing akan mendapatkan lima voucher cashback GoPay @Rp10.000 dengan total nilai voucher Rp50.000 yang dapat digunakan untuk transaksi berikutnya di Aplikasi MyPertamina dan juga Swadaya Gojek Palembang,” jelasnya.
Sementara itu, District Head Gojek Palembang Achriansyah Agung Putra Mursyi mengatakan dengan mengintegrasikan sistem pembayaran non-tunai Gopay ke aplikasi MyPertamina ini para mitra bisa langsung melakukan pembayaran dengan saldo yang ada di dalam aplikasi GoPartner mereka.
"Kami menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada pihak Pertamina Patra Niaga di Sumbagsel atas kepercayaan yang diberikan kepada kami, sehingga mitra-mitra Gojek di Palembang mendapat manfaat ekstra dari aplikasi mereka.” ujarnya.
Penandatangan ini dilakukan di Kantor Gojek Palembang, Jalan Demang Lebar Daun oleh Sales Manager Pertamina Regional Sumatra, Sales Area Manager (SAM) Sumsel Babel Pertamina Patra Niaga Sadli Ario Priambodo dan District Head Gojek Palembang, Achriansyah Agung Putra Mursyi.
Area Manager Communication, Relation & CSR Sumbagsel Tjahyo Nikho Indrawan di Palembang, Selasa, mengatakan dengan melakukan pembayaran non-tunai tentu nantinya akan semakin memudahkan konsumen khususnya para mitra Gojek.
"Kami berharap melalui kerja sama ini dapat menghadirkan berbagai solusi dan kemudahan bagi konsumen, termasuk dalam hal pembayaran," katanya.
Dengan menggunakan aplikasi MyPertamina untuk pembelian bahan bakar ini, kata dia, mitra-mitra Gojek juga berkesempatan untuk mendapatkan voucher cashback untuk mengisi bahan bakar di SPBU Pertamina dengan hanya mengisi bahan bakar minimal satu kali dalam seminggu.
Ia menjelaskan kesempatan mendapatkan voucher periode pertama bisa diraih mulai minggu ketiga bulan Maret, hingga minggu kedua bulan April 2023.
”Setiap minggunya, akan dipilih 25 orang mitra Gojek yang masing-masing akan mendapatkan lima voucher cashback GoPay @Rp10.000 dengan total nilai voucher Rp50.000 yang dapat digunakan untuk transaksi berikutnya di Aplikasi MyPertamina dan juga Swadaya Gojek Palembang,” jelasnya.
Sementara itu, District Head Gojek Palembang Achriansyah Agung Putra Mursyi mengatakan dengan mengintegrasikan sistem pembayaran non-tunai Gopay ke aplikasi MyPertamina ini para mitra bisa langsung melakukan pembayaran dengan saldo yang ada di dalam aplikasi GoPartner mereka.
"Kami menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada pihak Pertamina Patra Niaga di Sumbagsel atas kepercayaan yang diberikan kepada kami, sehingga mitra-mitra Gojek di Palembang mendapat manfaat ekstra dari aplikasi mereka.” ujarnya.
Pewarta: Ahmad Rafli Baiduri
Editor: Guido Merung
Copyright © ANTARA 2023
Tags: