Jakarta (ANTARA) - Satuan Tugas Penanganan COVID-19 mencatat angka kasus aktif turun sebanyak 11 kasus di seluruh Indonesia, menurut data yang diterima di Jakarta, Minggu.

Saat ini kasus aktif COVID-19 di seluruh Indonesia yakni 4.092 pasien.

Mengikuti penurunan angka kasus, 10 provinsi memiliki angka kesembuhan yang lebih tinggi dibandingkan kasus positifnya, termasuk DKI Jakarta dengan angka tertinggi, 87 orang sembuh.

Kasus konfirmasi positif COVID-19 hingga hari ini mencapai 6.732.799 orang, dengan kenaikan 181 pasien.

Sementara angka sembuh juga meningkat 188 pasien pada hari ini, sehingga 6.567.843 orang telah sembuh.

Pada hari ini, empat orang meninggal dunia akibat paparan COVID-19. Sehingga total pasien meninggal dunia di Indonesia yakni 160.864 orang.

Kemudian positivity rate spesimen harian dilaporkan sebesar 2,26 persen, dan positivity rate orang harian sebesar 1,52 persen.

Sebanyak 14.231 spesimen tes COVID-19 dalam pemeriksaan tenaga kesehatan, dan 757 orang diidentifikasi sebagai suspek.

Baca juga: Dinkes DKI sebut dua kasus COVID varian BF.7 di Jakarta sudah sembuh
Baca juga: Dinkes DKI buka vaksinasi malam hari untuk genjot dosis tiga dan empat