NBA
Tanpa LeBron James, Lakers kalah dari Bucks 106-115
10 Februari 2023 14:16 WIB
Pebasket Milwaukee Bucks Giannis Antetokounmpo (34) dilanggar oleh pebasket Los Angeles Lakers Troy Brown Jr. (7) dalam pertandingan lanjutan NBA di Crypto.com Arena, Los Angeles, California, Amerika Serikat, Jumat (10/2/2023). Dalam laga tandangnya Milwaukee Bucks berhasil mengalahkan LA Lakers dengan skor 115-106. ANTARA FOTO/USA TODAY Sports via Reuters/Jayne Kamin-Oncea/nym.
Jakarta (ANTARA) - Los Angeles Lakers yang bermain tanpa pemain bintangnya LeBron James harus menelan kekalahan dari Milwaukee Bucks 106-115 dalam laga lanjutan NBA yang digelar di Crypto.com Arena Los Angeles, Jumat WIB.
LeBron James yang memecahkan rekor sebagai pebasket dengan poin tertinggi di NBA, mencetak 38 poin pada pertandingan terakhir Lakers saat melawan Oklahoma City Thunder, harus menepi lantaran mengalami cedera pergelangan kaki kanan di akhir gim, Rabu (8/2).
Pertandingan yang seharusnya menjadi ajang perseteruan antar kedua kapten tim NBA All Star dari Wilayah Barat (LeBron James) dan Wilayah Timur (Giannis Antetokounmpo) itu pun batal terjadi.
Sebenarnya, Lakers bermain dengan bagus pada kuarter pertama dan kedua dengan unggul 31-26 dan 58-50 di masing-masing kuarter. Namun mimpi buruk Lakers mulai muncul pada kuarter ketiga dan menjadi semakin suram di kuarter terakhir.
Lakers dipaksa hanya unggul sampai delapan angka pada pertengahan kuarter ketiga dan setelah itu Bucks membalikkan keadaan tanpa memberi kesempatan Lakers untuk kembali unggul sampai pertandingan berakhir.
Dalam pertandingan itu, Kapten tim NBA All Star Wilayah Timur Giannis Antetokounmpo mencetak 38 poin dan 10 rebound diikuti 22 poin dari Khirs Middleton, Jrue Holiday 18 poin, dan Grayson Allen 22 poin.
Sementara poin Lakers disumbangkan dari dwiganda Dennis Schroder 25 poin dan 12 assist, dwiganda Anthony Davis 23 poin dan 16 rebound, pemain cadangan Austin Reaves 18 poin bersama dengan Lonnie Walker IV 15 poin.
Selanjutnya, Lakers akan bertemu dengan Golden State Warriors pada Minggu (12/2), dan Bucks tetap berada di Los Angeles untuk bertanding melawan Clippers besok.
Berikut rangkuman pertandingan NBA lainnya hari ini:
Orlando Magic 115-104 Denver Nuggets
Brooklyn Nets 116-105 Chicago Bulls
Atlanta Hawks 116-107 Phoenix Suns
Baca juga: LeBron James pecahkan rekor pencetak skor terbanyak dalam sejarah NBA
LeBron James yang memecahkan rekor sebagai pebasket dengan poin tertinggi di NBA, mencetak 38 poin pada pertandingan terakhir Lakers saat melawan Oklahoma City Thunder, harus menepi lantaran mengalami cedera pergelangan kaki kanan di akhir gim, Rabu (8/2).
Pertandingan yang seharusnya menjadi ajang perseteruan antar kedua kapten tim NBA All Star dari Wilayah Barat (LeBron James) dan Wilayah Timur (Giannis Antetokounmpo) itu pun batal terjadi.
Sebenarnya, Lakers bermain dengan bagus pada kuarter pertama dan kedua dengan unggul 31-26 dan 58-50 di masing-masing kuarter. Namun mimpi buruk Lakers mulai muncul pada kuarter ketiga dan menjadi semakin suram di kuarter terakhir.
Lakers dipaksa hanya unggul sampai delapan angka pada pertengahan kuarter ketiga dan setelah itu Bucks membalikkan keadaan tanpa memberi kesempatan Lakers untuk kembali unggul sampai pertandingan berakhir.
Dalam pertandingan itu, Kapten tim NBA All Star Wilayah Timur Giannis Antetokounmpo mencetak 38 poin dan 10 rebound diikuti 22 poin dari Khirs Middleton, Jrue Holiday 18 poin, dan Grayson Allen 22 poin.
Sementara poin Lakers disumbangkan dari dwiganda Dennis Schroder 25 poin dan 12 assist, dwiganda Anthony Davis 23 poin dan 16 rebound, pemain cadangan Austin Reaves 18 poin bersama dengan Lonnie Walker IV 15 poin.
Selanjutnya, Lakers akan bertemu dengan Golden State Warriors pada Minggu (12/2), dan Bucks tetap berada di Los Angeles untuk bertanding melawan Clippers besok.
Berikut rangkuman pertandingan NBA lainnya hari ini:
Orlando Magic 115-104 Denver Nuggets
Brooklyn Nets 116-105 Chicago Bulls
Atlanta Hawks 116-107 Phoenix Suns
Baca juga: LeBron James pecahkan rekor pencetak skor terbanyak dalam sejarah NBA
Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2023
Tags: