Ibu Negara AS Jill Biden jalani operasi kanker kulit
12 Januari 2023 20:18 WIB
Presiden Amerika Serikat Joe Biden dan Ibu Negara Jill Biden membacakan buku saat perayaan Telur Paskah di South Lawn Gedung Putih di Washington, Amerika Serikat, Senin (18/4/2022). REUTERS/Jonathan Ernst/rwa/cfo (REUTERS/JONATHAN ERNST)
Bethesda, Maryland (ANTARA) - Ibu Negara Amerika Serikat Jill Biden telah menjalani operasi pengangkatan sel kanker di kulit dan dadanya pada Rabu (11/1), kata dokter Gedung Putih.
Selain itu, dokter memyampaikan pada kantor kepresidenan AS tersebut bahwa lesi ketiga pada mata kiri Jill juga sudah diangkat dan akan diperiksa.
Seluruh jaringan kanker sudah diangkat, kata sang dokter.
Jill, yang berusia 71 tahun, menghabiskan waktu delapan jam di rumah sakit Walter Reed National Military Medical Center dalam menjalani prosedur rawat jalan tersebut.
Selama di rumah sakit, Jill didampingi suaminya, Presiden Joe Biden.
Biden sendiri sudah kembali ke Gedung Putih pada Rabu sore.
Ibu negara kembali dari rumah sakit secara terpisah, kata juru bicaranya, Vanessa Valdivia.
Valdivia mengatakan Jill berada dalam keadaan baik dan bersemangat.
Jill sebelumnya mendatangi rumah sakit tersebut untuk menjalani pengangkatan lesi kulit di atas mata kanannya.
Baca juga: Dokter: Perhatikan jam olahraga di luar ruang untuk cegah kanker kulit
Dokter Gedung Putih, Kevin O'Connor mengatakan melalui pernyataan bahwa, menurut hasil pemeriksaan pada Jill, lesi kecil itu dipastikan merupakan sel karsinoma -- kanker yang berkembang dari jaringan kulit.
Keluarga Biden dikenal sangat mendukung upaya memerangi kanker.
Tahun lalu, Presiden Biden mengumumkan sebuah prakarsa untuk menurunkan tingkat kematian terkait kanker, sedikitnya 50 persen dalam 25 tahun mendatang.
Prakarsa itu dibentuk sebagai bagian untuk menghidupkan kembali program "Cancer Moonshot" yang dimulai ketika Biden menjabat sebagai wakil presiden AS di bawah kepemimpinan Presiden Barack Obama.
Putra Biden, Beau, meninggal pada 2015 pada usia 46 tahun karena mengidap kanker otak.
Sumber: Reuters
Baca juga: Dokter ingatkan masyarakat kenali tahi lalat sehat dan indikasi kanker
Selain itu, dokter memyampaikan pada kantor kepresidenan AS tersebut bahwa lesi ketiga pada mata kiri Jill juga sudah diangkat dan akan diperiksa.
Seluruh jaringan kanker sudah diangkat, kata sang dokter.
Jill, yang berusia 71 tahun, menghabiskan waktu delapan jam di rumah sakit Walter Reed National Military Medical Center dalam menjalani prosedur rawat jalan tersebut.
Selama di rumah sakit, Jill didampingi suaminya, Presiden Joe Biden.
Biden sendiri sudah kembali ke Gedung Putih pada Rabu sore.
Ibu negara kembali dari rumah sakit secara terpisah, kata juru bicaranya, Vanessa Valdivia.
Valdivia mengatakan Jill berada dalam keadaan baik dan bersemangat.
Jill sebelumnya mendatangi rumah sakit tersebut untuk menjalani pengangkatan lesi kulit di atas mata kanannya.
Baca juga: Dokter: Perhatikan jam olahraga di luar ruang untuk cegah kanker kulit
Dokter Gedung Putih, Kevin O'Connor mengatakan melalui pernyataan bahwa, menurut hasil pemeriksaan pada Jill, lesi kecil itu dipastikan merupakan sel karsinoma -- kanker yang berkembang dari jaringan kulit.
Keluarga Biden dikenal sangat mendukung upaya memerangi kanker.
Tahun lalu, Presiden Biden mengumumkan sebuah prakarsa untuk menurunkan tingkat kematian terkait kanker, sedikitnya 50 persen dalam 25 tahun mendatang.
Prakarsa itu dibentuk sebagai bagian untuk menghidupkan kembali program "Cancer Moonshot" yang dimulai ketika Biden menjabat sebagai wakil presiden AS di bawah kepemimpinan Presiden Barack Obama.
Putra Biden, Beau, meninggal pada 2015 pada usia 46 tahun karena mengidap kanker otak.
Sumber: Reuters
Baca juga: Dokter ingatkan masyarakat kenali tahi lalat sehat dan indikasi kanker
Penerjemah: Tia Mutiasari
Editor: Yuni Arisandy Sinaga
Copyright © ANTARA 2023
Tags: