Dalam rangka penyegaran organisasi perseroan, PT Tugu Pratama Interindo selaku pemegang saham PT Tugu Reasuransi Indonesia (Tugure) mengumumkan perombakan jajaran direksi Tugure dalam rapat umum pemegang saham (RUPS) pada Senin, 9 Januari 2023. Hasil RUPS tersebut menetapkan penggantian Presiden Direktur Tugure dari Bapak Adi Pramana kepada Bapak Teguh Budiman.
Bapak Syaiful Azhar melanjutkan, di tengah kondisi eksternal yang sedang tidak baik, Manajemen Tugure sejauh ini telah berhasil memperbaiki kondisi Internal Perusahaan menjadi lebih baik dari sebelumnya."Pak Adi telah mampu menjadi nahkoda yang baik bagi Tugure dalam menghadapi badai pandemi Covid-19 dan kami berharap tongkat estafet ini dapat dilanjutkan oleh Pak Teguh selaku Presiden Direktur Tugure" tambah beliau.
Syaiful melanjutkan, kinerja, sumbangsih, dan fondasi yang telah dicapai oleh Bapak Adi, tentunya perlu untuk dilanjutkan oleh Presiden Direktur baru. “Dengan tetap dapat menghadirkan hal-hal baru guna mempercepat target menjadi Perusahaan Reasuransi terbaik,” tambahnya.
Bapak Syaiful Azhar juga berpesan agar implementasi GCG dan Management Risiko tetap terus ditingkatkan guna menghadapi tahun-tahun yang masih terdapat ketidakstabilan kondisi ekonomi, tutupnya.
*Dalam proses persetujuan Otoritas Jasa Keuangan (OJK)