Karawang (ANTARA) - Ribuan warga Kabupaten Karawang, Jawa Barat turun ke jalan untuk merayakan malam tahun baru di sejumlah titik keramaian sekitar Karawang.
"Ya jalan-jalan saja, untuk memeriahkan malam tahun baru," kata Deni, salah seorang warga wilayah perkotaan Karawang, saat ditemui di sekitar Bundaran Mega M Karawang di Karawang, Sabtu malam.
Biasanya setiap malam tahun baru, ia bersama keluarga mengisi waktu untuk liburan di sekitar kawasan Puncak Bogor, sambil bersilaturahim ke saudaranya.
Namun pada malam tahun baru kali ini, kebiasaan itu tidak dilakukan karena faktor cuaca yang "kurang bersahabat".
Untuk mengisi kemeriahan malam tahun baru, Deni memilih berkeliling di wilayah perkotaan Karawang untuk menghibur anak-anaknya.
Baca juga: Pemkab Sigi bersama WIA gelar dzikir akbar sambut Tahun Baru 2023
Sejumlah titik jalan raya di wilayah perkotaan Karawang cukup padat pada momentum malam tahun baru ini.
Kepadatan di antaranya terjadi di beberapa akses menuju Alun-Alun Karawang, Jalan Surotokunto, Jalan Jenderal Ahmad Yani, Jalan Tuparev, kawasan Galuhmas, kawasan Cikampek, dan kawasan Tugu Proklamasi Rengasdengklok.
Semakin malam, arus lalu lintas yang didominasi kendaraan sepeda motor semakin padat.
Sejumlah petugas melakukan pengamanan di sejumlah titik, untuk mengatasi semakin padatnya arus lalu lintas.
Polres Kabupaten Karawang siap melakukan penutupan beberapa titik jalan di wilayah perkotaan yang menjadi akses menuju titik-titik keramaian pada malam tahun baru.
"Penutupan jika dibutuhkan, dilakukan secara situasional," kata Kasatlantas Polres Karawang AKP La Ode Habibi Ade Jama.
Ia menyampaikan penutupan secara situasional diberlakukan dengan melihat kondisi keramaian dan arus kendaraan di sekitar perkotaan.
Baca juga: Banda Aceh gelar pasar murah untuk kendalikan harga sembako tahun baru
Baca juga: Antusias masyarakat nikmati pesta pergantian tahun di SCBD
Baca juga: Warga Bogor rayakan Tahun Baru dengan "Puncak Festival"
Tahun Baru 2023
Ribuan warga Karawang turun ke jalan rayakan malam tahun baru
31 Desember 2022 23:27 WIB
Kondisi arus lalu lintas di wilayah Karawang pada malam tahun baru, Sabtu (31/12/2022). (ANTARA/Ali Khumaini)
Pewarta: M.Ali Khumaini
Editor: M. Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2022
Tags: