Akulaku berkomitmen terus dorong literasi keuangan digital
16 Desember 2022 11:51 WIB
Akulaku Paylater saat menerima penghargaan sebagai Fintech Paylater Terbaik 2022 dalam Duniafintech Awards 2022. (ANTARA/HO-Istimewa)
Jakarta (ANTARA) - Akulaku Paylater akan terus berkomitmen untuk memperbaiki kualitas layanan dan mendorong literasi keuangan digital di Tanah Air seiring dengan jumlah nasabah yang mencapai 22 juta orang.
Komitmen dan pencapaian tersebut juga telah membuat perusahaan layanan buy now pay later mendapatkan penghargaan sebagai Fintech Paylater Terbaik 2022 dalam Duniafintech Awards 2022.
Presiden Direktur Akulaku Paylater Efrinal Sinaga dalam pernyataan di Jakarta, Jumat, mengatakan penghargaan ini secara khusus dipersembahkan kepada jutaan nasabah yang terus memberi kepercayaan terhadap perusahaan.
"Kami bangga telah mendapatkan penghargaan ini. Penghargaan ini kami persembahkan bagi nasabah dan juga seluruh tim di dalam Akulaku Finance Indonesia," ujar Efrinal Sinaga.
Baca juga: Akulaku Paylater dorong masyarakat belanja jelang akhir tahun
Ia memastikan sebagai platform pembiayaan berbasis teknologi, Akulaku PayLater, kedepannya akan selalu konsisten memberikan solusi layanan paylater terbaik kepada masyarakat Indonesia.
Saat ini, Akulaku Paylater menjadi salah satu pembayaran digital yang dapat digunakan untuk belanja dengan limit kredit sampai Rp15 juta. Dengan limit tersebut, Akulaku Paylater menawarkan tenor atau cicilan hingga 12 bulan.
Sementara itu, Pemimpin Redaksi Duniafintech.com Gemal Panggabean mengungkapkan Akulaku Paylater telah menghadirkan banyak terobosan di sepanjang tahun dengan menghadirkan serangkaian inisiatif edukasi dan literasi finansial kepada masyarakat di berbagai wilayah Indonesia.
"Akulaku Paylater berkontribusi dengan baik di dalam perkembangan ekosistem teknologi finansial berdasarkan survei dan hasil riset yang kita lakukan secara independen dengan menilai persepsi masyarakat atas brand terkait," katanya.
Sementara itu, penghargaan diberikan Duniafintech.com kepada 12 perusahaan dari berbagai segmen sebagai wujud apresiasi terhadap perkembangan ekosistem teknologi finansial.
Baca juga: Akulaku Finance dan Garuda kolaborasi sediakan alternatif pembayaran
Komitmen dan pencapaian tersebut juga telah membuat perusahaan layanan buy now pay later mendapatkan penghargaan sebagai Fintech Paylater Terbaik 2022 dalam Duniafintech Awards 2022.
Presiden Direktur Akulaku Paylater Efrinal Sinaga dalam pernyataan di Jakarta, Jumat, mengatakan penghargaan ini secara khusus dipersembahkan kepada jutaan nasabah yang terus memberi kepercayaan terhadap perusahaan.
"Kami bangga telah mendapatkan penghargaan ini. Penghargaan ini kami persembahkan bagi nasabah dan juga seluruh tim di dalam Akulaku Finance Indonesia," ujar Efrinal Sinaga.
Baca juga: Akulaku Paylater dorong masyarakat belanja jelang akhir tahun
Ia memastikan sebagai platform pembiayaan berbasis teknologi, Akulaku PayLater, kedepannya akan selalu konsisten memberikan solusi layanan paylater terbaik kepada masyarakat Indonesia.
Saat ini, Akulaku Paylater menjadi salah satu pembayaran digital yang dapat digunakan untuk belanja dengan limit kredit sampai Rp15 juta. Dengan limit tersebut, Akulaku Paylater menawarkan tenor atau cicilan hingga 12 bulan.
Sementara itu, Pemimpin Redaksi Duniafintech.com Gemal Panggabean mengungkapkan Akulaku Paylater telah menghadirkan banyak terobosan di sepanjang tahun dengan menghadirkan serangkaian inisiatif edukasi dan literasi finansial kepada masyarakat di berbagai wilayah Indonesia.
"Akulaku Paylater berkontribusi dengan baik di dalam perkembangan ekosistem teknologi finansial berdasarkan survei dan hasil riset yang kita lakukan secara independen dengan menilai persepsi masyarakat atas brand terkait," katanya.
Sementara itu, penghargaan diberikan Duniafintech.com kepada 12 perusahaan dari berbagai segmen sebagai wujud apresiasi terhadap perkembangan ekosistem teknologi finansial.
Baca juga: Akulaku Finance dan Garuda kolaborasi sediakan alternatif pembayaran
Pewarta: Satyagraha
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2022
Tags: