Jakarta (ANTARA) - Wakil Presiden Ma'ruf Amin menjagokan enam tim di Piala Dunia 2022 yaitu Brazil, Argentina, Jerman, Prancis, Inggris dan Spanyol.
"Untuk memprediksi agak susah ya, paling tidak itu ada 6 besar saya kira yang perlu kita lihat nanti di Qatar itu. Amerika Latin itu kan ada Brazil dan Argentina, kalau di Eropanya itu kan Jerman, Prancis, Inggris sekarang lagi bagus dan kemudian juga Spanyol sebab pernah menjadi juara," kata Wapres di Semarang, Jumat.
Piala Dunia 2022 rencananya akan berlangsung di Qatar pada 20 November sampai 18 Desember 2022.
"Paling tidak 6 tim ini menurut saya berpotensi untuk menjadi juara tapi untuk siapa siapa di antara mereka, ini kondisinya belum tahu, lihat di lapangan nanti," ungkap Wapres.
Wapres juga menilai kondisi sepak bola di Indonesia dalam tren membaik.
"Untuk Indonesia, saya kira Qatar ini memberi inspirasi. Saya melihat ada tren kenaikan untuk U-20 ini sudah mulai baik. Saya kira memang dalam desain besar olahraga kita, kita ingin ada prestasi supaya dari tahun ke tahun, dari 'event' ke 'event', ada kenaikan (prestasi)," tambah Wapres.
Indonesia juga menjadi tuan rumah Piala Dunia Sepak Bola U-20 atau FIFA World Cup U-20 pada 2023 mendatang.
"Dengan adanya sepak bola di Qatar dan kita nanti akan jadi tuan rumah, kita harapkan ini akan memicu supaya kita jangan hanya menjadi tuan rumah yg baik, tapi juga menjadi tuan rumah yang punya prestasi yang baik," tambah Wapres.
Piala Dunia 2022 Qatar rencananya akan dibuka pada 20 November 2022 dengan pertandingan pembukaan Grup A yaitu tuan rumah Qatar dan Ekuador.
Upacara pembukaan akan berlangsung di Stadion Al Bayt yang berkapasitas 60 ribu orang penonton. Stadion tersebut terletak 40 kilometer sebelah utara Doha.
Salah satu anggota "boyband" BTS Korea Selatan yaitu Jungkook akan tampil dalam upacara tersebut.
Nama lain yang dilaporkan terlibat dalam upacara pembukaan termasuk bintang pop Kolombia Shakira yang menyanyikan lagu resmi Piala Dunia 2010, Black Eyed Peas, Robbie Williams dan Nora Fatehi.
Ada 32 tim yang bertanding dalam Piala Dunia 2022 yaitu Grup A terdiri dari Qatar, Ekuador, Senegal, Belanda; Grup B terdiri dari Inggris, Iran, Amerika Serikat, Wales; Grup C terdiri atas Argentina, Arab Saudi, Meksiko, Polandia; Grup D terdiri dari Prancis, Australia, Denmark, Tunisia.
Selanjutnya Grup E ada Spanyol, Kosta Rika, Jerman, Jepang; Grup F ada Belgia, Kanada, Maroko, Kroasia; Grup G terdiri dari Brazil, Serbia, Swiss, Kamerun; dan Grup H terdiri dari Portugal, Ghana, Uruguay, Korea Selatan.
Baca juga: Senegal terpukul setelah Sadio Manes pastikan absen dalam Piala Dunia
Baca juga: Profil dan peta kekuatan Grup H Piala Dunia 2022
Baca juga: Grup B Piala Dunia: Sekali lagi, Inggris tetap diunggulkan
Baca juga: Grup A Piala Dunia: Belanda unggulan, yang lain tak bisa diremehkan
Baca juga: Profil dan peta kekuatan Grup E Piala Dunia 2022
Piala Dunia 2022
Wapres Ma'ruf jagokan enam tim di Piala Dunia 2022
18 November 2022 17:19 WIB
Wapres Ma'ruf Amin saat meninjau produksi batik di Sanggar Batik 16, Semarang, Jawa Tengah pada Jumat (18/11/2022). (ANTARA/BPMI Setwapres)
Pewarta: Desca Lidya Natalia
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2022
Tags: