Jakarta (ANTARA) - Petugas PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 1 Jakarta menyemarakkan peringatan Hari Pahlawan dengan penggunaan kostum bertema pahlawan di Stasiun Gambir dan Pasarsenen, Kamis.
"Petugas berkostum pahlawan melayani penumpang di beberapa lokasi di antaranya loket, customer service dan petugas boarding," kata Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa dalam keterangannya di Jakarta, Kamis.
Eva menyampaikan KAI Daop 1 Jakarta juga memberikan kejutan kepada 10 penumpang kereta api (KA) di Stasiun Gambir dan Pasarsenen yang berulang tahun bertepatan dengan Hari Pahlawan dengan memberikan kue ulang tahun dan voucher kereta sebagai apresiasi dari KAI.
Ia berharap dengan kegiatan ini dapat membangkitkan rasa nasionalisme dengan menghargai jasa-jasa pahlawan.
Bersamaan dengan momentum Hari Pahlawan para petugas juga turut melakukan sosialisasi aturan yang perlu diperhatikan calon penumpang saat akan menggunakan jasa Kereta Api Jarak Jauh.
Aturan tersebut mengacu pada upaya pencegahan COVID-19 sesuai ketentuan yang telah ditetapkan oleh pemerintah melalui SE Kementerian Perhubungan Nomor 84 Tahun 2022, yang mana pelanggan KA jarak jauh dengan usia 18 tahun ke atas wajib telah melakukan vaksinasi ketiga (booster). Sedangkan, pelanggan usia 6-17 wajib telah melakukan vaksinasi kedua.
Untuk pelanggan dengan usia di bawah 6 tahun tidak wajib vaksin dan tidak wajib menunjukkan hasil negatif antigen atau RT-PCR, namun wajib dengan pendamping yang memenuhi persyaratan perjalanan
Pengguna jasa yang tidak dapat memenuhi persyaratan saat pemeriksaan tiket maka tidak diperkenankan melanjutkan perjalanan dan akan diarahkan oleh petugas untuk melakukan proses pembatalan tiket di loket sesuai prosedur normal.
PT KAI juga tetap menerapkan protokol kesehatan sesuai ketentuan pemerintah. Sejak memasuki stasiun, pelanggan akan dicek suhu tubuh dan tetap diwajibkan memakai masker.
Menurut Eva, KAI juga selalu melakukan pembersihan sarana KA secara berkala dengan disinfektan, penyediaan hand sanitizer di atas KA maupun di stasiun, penyediaan perangkat cuci tangan di berbagai area layanan, dan pembagian healthy kit bagi penumpang.
"PT KAI terus berkomitmen dan konsisten menerapkan protokol pencegahan COVID-19 agar layanan KA beroperasi tetap aman, nyaman dan sehat," ujarnya.
Petugas stasiun KA Jakarta layani penumpang dengan kostum perjuangan
10 November 2022 21:11 WIB
Suasana Stasiun Gambir, Jakarta, saat menyemarakkan peringatan Hari Pahlawan, Kamis (10/11/2022). ANTARA/HO-PT KAI
Pewarta: Adimas Raditya Fahky P
Editor: Kelik Dewanto
Copyright © ANTARA 2022
Tags: